Pee Wee Gaskins Gandeng Scott Sellers di Album Baru

Rabu, 22 April 2015 - 08:04 WIB
Pee Wee Gaskins Gandeng...
Pee Wee Gaskins Gandeng Scott Sellers di Album Baru
A A A
JAKARTA - Setelah eksis di industri musik selama delapan tahun, band rock Pee Wee Gaskins akan membuat gebrakan. Band yang akrab disebut PWG itu akan menyuguhkan sesuatu yang berbeda dalam album terbaru mereka.

Album yang rencananya bakal di rilis pertengahan tahun ini, dikabarkan dalam proses penggarapan. Menariknya, Pee Wee Ganskins akan bekerja sama dengan gitaris band Rufio, Scott Sellers. Rufio merupakan band idola Pee Wee Ganskins yang beraliran punk rock.

"Kebetulan kenal sama salah satu anggota band idola Rufio, dan di album ini kami featuring dan rekaman di Amerika. Di album terbaru nanti akan menghadirkan sesuatu yang beda," papar Dochi di Kawasan Sudirman, Jakarta.

Berkat pertemanan dengan Sellers, membuat band yang terbentuk sejak 2007 ini dapat menjalani rekaman di Amerika. Saat itu Rufio berkesempatan manggung di Jakarta.

"Keterlibatan Sellers untuk album ini terkait rekaman, mastering, ada juga dia aransemen beberapa lagu dan satu lagu dia main gitar," ujar pria yang baru saja melangsungkan pernikahannya pada November lalu itu.

Vokalis sekaligus basis Pee Wee Gaskins ini mengungkapkan, dengan jumlah 14 lagu anyar, album terbarunya akan bertemakan cerita anak muda.

"Judul albumnya A Youth Not Wasted. Cerita tentang anak muda enggak usah buang-buang waktu untuk hal-hal enggak penting. Salah satunya narkoba," pungkasnya.
(nfl)
Berita Terkait
Judika Rilis Album Teruslah...
Judika Rilis Album Teruslah Berharap, Hadirkan Semangat di Tengah Pandemi
Journey of a Soul, Buah...
Journey of a Soul, Buah Ekspresi dan Improvisasi Widya Siregar
Miliki Banyak Bakat,...
Miliki Banyak Bakat, Fergunaw Kembali Fokus di Musik dengan Merilis Album Baru
Tandai Debut, Lucky...
Tandai Debut, Lucky Adnan Rilis Mini Album Ready To Fly
Taylor Swift Rilis Album...
Taylor Swift Rilis Album Baru The Tortured Poets Department, Ada 16 Lagu
Rilis Debut Album, Jinan...
Rilis Debut Album, Jinan Laetitia Ceritakan Lika-liku Pencarian Jati Diri
Berita Terkini
Natasha Rizky Kasih...
Natasha Rizky Kasih Kode Rujuk dengan Desta, Sadar Sikap Mantan Suami yang Melindungi
25 menit yang lalu
Kim Soo Hyun Diancam...
Kim Soo Hyun Diancam Boikot, Prada Langsung Putus Kontrak
1 jam yang lalu
Pangeran Harry Minta...
Pangeran Harry Minta Maaf pada Raja Charles dan William usai Pertemuan Rahasia
2 jam yang lalu
Cahaya Hati Indonesia...
Cahaya Hati Indonesia Spesial Ramadan Bulan Ramadan Mau ke Surga atau Neraka? Tayang di iNews, Pukul 12.45 WIB
2 jam yang lalu
Dr Richard Lee Tawarkan...
Dr Richard Lee Tawarkan Sarwendah Jadi Mualaf: Log In Aja Dulu
3 jam yang lalu
Sarwendah Penasaran...
Sarwendah Penasaran dr Richard Lee Jadi Mualaf, Banyak Tanya soal Prosesnya
4 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved