10 Lagu Terbaik Pearl Jam Sepanjang Masa, Enak Didengar dan Sarat Emosi

Rabu, 24 Mei 2023 - 20:00 WIB
Pearl Jam merupakan salah satu grup musik yang cukup berpengaruh di belantika musik dunia. / Foto: Instagram @pearljam
SEATTLE - Pearl Jam merupakan salah satu grup musik yang cukup berpengaruh di belantika musik dunia. Sejak kehadirannya pada 1990, band grunge asal Seattle ini banyak digandrungi anak-anak muda.

Dengan penampilan yang impresif serta lirik yang sadar sosial, Eddie Vedder dkk sukses memiliki basis penggemar setia dan legasi yang terus berkembang hingga saat ini.

Ya, Pearl Jam secara konsisten menyuguhkan karya-karya yang merangkum tentang kehidupan, cinta, hingga masalah sosial yang dekat dengan kehidupan masyarakat.



Band yang digawangi Eddie Vedder (vokal/gitar), Jeff Ament (bass), Stone Gossard (gitar), Mike McCready (gitar), Matt Cameron (drum) ini cukup aktif dalam berkarya.



Sejauh ini, Pearl Jam telah menelurkan 11 album studio, di antaranya Ten (1991), Vs. (1993), Vitalogy (1994), No Code (1996), Yield (1998), Binaural (2000), Riot Act (2002), Pearl Jam (2006), Backspacer (2009), Lightning Bolt (2013), dan Gigaton (2020).

Dari dokumentasi karyanya tersebut, berikut 10 lagu terbaik Pearl Jam seperti dirangkum laman Singers Room pada Rabu (24/5/2023).

1. Daughter



Dengan lirik yang sangat emosional dan melodius, Daughter dengan cepat menjadi salah satu lagu yang paling dicintai. Lagu yang menonjol dalam album Vs ini bercerita tentang seorang gadis muda yang berurusan dengan kehidupan keluarganya yang bermasalah dan berjuang untuk menemukan tempatnya di dunia.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More