Usai Senam Sehat, Kartini Perindo Gelar Pengobatan Gratis Secara Door to Door di Jakut

Minggu, 30 Juli 2023 - 12:40 WIB
Ketua Kartini Perindo Jakut dr. Komala Dewi melakukan pemeriksaan terhadap warga Koja dalam pengobatan gratis yang digelar Minggu (30/7/2023). Foto/Selvianus Kopong
JAKARTA - Kartini Perindo kembali menggelar aksi nyata kepedulian terhadap masyarakat lewat pengobatan gratis di Kelurahan Koja, Jakarta Utara (Jakut), Minggu (30/7/2023).

Dipimpin oleh dr. Komala Dewi dan

"Hari ini sepertinya SDM sampai jam 12.00 WIB dan 50-80 orang, untuk warga yang tidak bisa hadir kita melakukan secara door to door," jelas Komala Dewi.

"Mudah-mudahan Kartini perindo berada di bawah Partai Perindo menjadi solusi bagi masyarakat membutuhkan terutama di bidang kesehatan," tambahnya.

Selain itu, Komala menegaskan program pengobatan gratis Kartini Perindo ini bakal dilakukan secara rutin. Kegiata ini akan dilakukan seminggu sekali guna memberikan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat yang kurang mampu.



"Ini rutin dilakukan dan minimal 1 minggu sekali untuk wilayah Jakarta Utara. Untuk Minggu depan Kelurahan Lagoa, Kecamatan Koja, Jakarta Utara," bebernya.

"Kebetulan basic saya dokter, Alhamdulillah sangat disupport oleh Partai Perindo melalui program dari Kartini Perindo Jakarta Utara ini," ujarnya lagi.

Lebih lanjut, ia berharap dengan adanya program pengobatan gratis ini, Partai Perindo yang ditetapkan KPU dengan nomor urut 16 ini bisa semakin dikenal masyarakat.

"Harapannya Partai Perindo lebih dikenal oleh masyarakat, kita tahu sendiri Partai Perindo sangat memperdulikan masyarakat kalangan bawah. Mudah-mudahan partai perindo sendiri melekat di masyarakat dengan kepedulian tersebut," tutur Komala Dewi.

Sementara itu, Ketua RW 006 Kelurahan Koja, Jakut, Muhammad Ismail (48) mengaku bahwa program pengobatan gratis digelar oleh Kartini Perindo, sangat positif bagi warganya.

Sehingga ia berharap agar program-program semacam ini digelar secara berkesinambungan di kawasan Koja, Jakut dan sekitarnya.

"Ini sangat membantu bagi warga kita, biar keluarga kita tetap sehat semangat, apalagi ada pengecekan pengobatan gratis dari ibu Komala Dewi selaku ketua Kartini Perindo Jakut," ucap Muhammad Ismail.
(hri)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More