Potret Sandiaga Uno Hadiri KTT ke-43 ASEAN Hari Pertama di JCC
Selasa, 05 September 2023 - 12:40 WIB
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri KTT ke-43 ASEAN di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan, Selasa (5/9/2023). Sandiaga hadir dengan memakai setelan jas hitam, kemeja putih, dan dasi biru muda.
Selain Sandiaga Uno, ada juga sejumlah menteri lainnya seperti Menteri BUMN Erick Thohir, Menkominfo Budi Arie, Kepala Staff Presiden Moeldoko, Menteri PUPR Mochamad Basuki, Menaker Ida Fauziyah, Menteri KLHK Siti Nurbaya, dan Menkopolhukam Mahfud MD.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Mensesneg Pratikno, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, Menlu Retno Marsudi, dan Menkeu Sri Mulyani juga turut hadir di KTT ke-43 ASEAN.
Pada kesempatan itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi membuka KTT ke-43 ASEAN. "Dan dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim KTT ke-43 ASEAN dan KTT lainnya dengan ini resmi saya nyatakan dibuka," kata Jokowi.
Foto/Widya Michella
Jokowi sangat senang dengan kedatangan para pemimpin ASEAN di Jakarta hari ini. Masyarakat Indonesia, dijelaskan Jokowi, menyambut keluarga besar ASEAN dengan tangan terbuka.
"Saya yakin tidak hanya Indonesia, tapi seluruh negara anggota ASEAN memiliki rasa kebanggaan yang sama, memiliki rasa kecintaan yang sama terhadap keluarga yang kita beri nama ASEAN," jelas Jokowi.
Selain Sandiaga Uno, ada juga sejumlah menteri lainnya seperti Menteri BUMN Erick Thohir, Menkominfo Budi Arie, Kepala Staff Presiden Moeldoko, Menteri PUPR Mochamad Basuki, Menaker Ida Fauziyah, Menteri KLHK Siti Nurbaya, dan Menkopolhukam Mahfud MD.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Mensesneg Pratikno, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, Menlu Retno Marsudi, dan Menkeu Sri Mulyani juga turut hadir di KTT ke-43 ASEAN.
Pada kesempatan itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi membuka KTT ke-43 ASEAN. "Dan dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim KTT ke-43 ASEAN dan KTT lainnya dengan ini resmi saya nyatakan dibuka," kata Jokowi.
Foto/Widya Michella
Baca Juga
Jokowi sangat senang dengan kedatangan para pemimpin ASEAN di Jakarta hari ini. Masyarakat Indonesia, dijelaskan Jokowi, menyambut keluarga besar ASEAN dengan tangan terbuka.
"Saya yakin tidak hanya Indonesia, tapi seluruh negara anggota ASEAN memiliki rasa kebanggaan yang sama, memiliki rasa kecintaan yang sama terhadap keluarga yang kita beri nama ASEAN," jelas Jokowi.
Lihat Juga :
tulis komentar anda