7 Manfaat Susu UHT untuk Kesehatan, Menjaga Kesehatan Rambut hingga Tulang

Kamis, 07 September 2023 - 10:28 WIB
3. Mencegah Obesitas

Sebuah studi menyatakan bahwa bahwa konsumsi lebih banyak produk susu berlemak tinggi, berkaitan dengan penurunan berat badan dan risiko obesitas yang lebih rendah baik pada anak-anak maupun dewasa.

Hal tersebut karena adanya kandungan protein yang mampu membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Dengan begitu, Anda akan lebih memerhatikan jumlah asupan makanan.

Selain itu, asam linoleat terkonjugasi dalam susu juga mampu meningkatkan penurunan berat badan dengan mendorong pemecahan lemak dan menghambat produksi lemak. Jadi, bila ingin menurunkan berat badan, Anda bisa minum susu secara rutin.

4. Menjaga Kesehatan Gigi

Tulang dan gigi membutuhkan banyak asupan kalsium. Karena itu, mengonsumsi susu UHT baik bagi kesehatan gigi Anda.

Para ahli menyarankan anak-anak agar mengonsumsi susu beberapa kali sehari untuk mencegah gigi berlubang dan kerusakan gigi. Sebab, kandungan protein yang cukup tinggi dalam susu membuat kesehatan mulut dan gigi menjadi lebih optimal.

5. Mencegah Keracunan Makanan

usu mentah yang tidak melalui proses UHT biasanya terkontaminasi dengan berbagai macam bakteri yang bisa menyebabkan keracunan makanan. Misalnya, bakteri E. coli, Listeria, Salmonella, dan lain-lain.

Bila terinfeksi bakteri tersebut, Anda bisa mengalami muntah, diare, sakit perut, dan demam. Pada kasus yang lebih parah, keracunan bisa menyebabkan gagal ginjal, keguguran, bahkan kematian.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More