10 Kota Terdingin di Indonesia yang Menyejukkan, Nomor 5 sampai Turun Salju
Sabtu, 25 Mei 2024 - 07:00 WIB
2. Lembang, Bandung
Lembang yang terletak tak jauh dari pusat Kota Bandung turut menjadi destinasi wisata favorit akhir pekan, terutama wisatawan yang berasal dari Jakarta. Di samping terkenal dengan perkebunan stroberi dan Gunung Tangkuban Perahu, Ciwidey menjadi tempat berdirinya observatorium terbesar di Indonesia, yakni Bosscha.
Terletak di ketinggian antara 1.300 hingga 2.100 mdpl, Lembang juga memiliki sebuah air terjun yang masih sangat alami, yaitu Maribaya.
3. Ciwidey, Bandung
Hanya 44 km dari pusat Kota Bandung, Ciwidey menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Jawa Barat. Terletak di ketinggian 1.200 mdpl, Ciwidey terkenal oleh Kawah Putih dan pemandian air panas Cimanggu serta Walini. Selain itu, Ciwidey juga memiliki perkebunan teh yang sangat luas, yaitu Rancabali.
4. Wonosobo, Jawa Tengah
Wonosobo menjadi kota terdingin di Jawa Tengah. Kota ini memiliki suhu hingga 18 derajat celsius pada siang hari dan 13 derajat celsius pada malam hari. Wonosobo juga terkenal dengan tanahnya yang subur.
Untuk pemandangan alam, Wonosobo memiliki pemandangan alam yang eksotis dan merupakan salah satu jalur pendakian ke beberapa gunung ternama di Indonesia. Seperti Gunung Prau dan Dieng, yang mana suhunya minus 9 derajat celcius sehingga air membeku seperti salju.
5. Mulia, Papua
Mulia merupakan kota pegunungan kecil yang terletak pada ketinggian 2.448 mdpl. Meski kecil, Mulia cukup ramai dengan kehadiran banyak kantor pemerintahan. Jalan-jalan juga sudah beraspal dan infrastruktur pendukung pun sudah memadai.
tulis komentar anda