Tips Minum Kopi Tiap Hari Gak Bikin Gagal Ginjal, Syaratnya Gak Lebih 200 Mg

Rabu, 07 Agustus 2024 - 15:27 WIB
Kafein dapat membantu meningkatkan tingkat energi Anda dan meningkatkan metabolisme Anda untuk membantu pembakaran lemak, dan kafein mengandung banyak antioksidan.

Secara keseluruhan, kafein tidak mungkin merusak ginjal Anda selama dikonsumsi dalam dosis kecil.

Jadi, sebenarnya bukan kopi yang bisa merusak ginjal, tapi gaya hidup kita yang tidak sehat yang bisa jadi penyebab paling tinggi.

Namun, jika Anda sudah memiliki penyakit ginjal baik itu batu ginjal dan lainnya, disarankan untuk berhenti minum kopi dan minuman berkafein lainnya agar ginjal yang sudah terjangkit penyakit itu tidak semakin parah sakitnya.

Minum kopi dengan cukup, makan makanan yang sehat serta pola tidur dan istirahat yang cukup akan membuat ginjal ikut sehat.

Namun, penting untuk dicatat bahwa kafein adalah stimulan, yang dapat memengaruhi tekanan darah sebagian orang.

Jika Anda memiliki tekanan darah tinggi atau berisiko mengalami tekanan darah tinggi, tanyakan kepada dokter apakah aman bagi Anda untuk mengonsumsi kafein.

Selain itu, bagi Anda yang memiliki riwayat penyakit ginjal, tentu harus membatasi konsumsi kopi. Pasalnya, ginjal tidak mampu menyeimbangkan kadar kalium Anda.

Kalium adalah elektrolit yang dibutuhkan tubuh Anda agar berfungsi dengan baik dan ditemukan dalam banyak makanan, termasuk kopi.

Oleh karena itu, memperhatikan seberapa banyak kalium yang Anda konsumsi penting untuk memastikan angka kalium tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More