Kolaborasi dengan 7-Eleven, Nike SB Luncurkan SB Dunk Low Khusus

Jum'at, 01 Mei 2020 - 21:30 WIB
Kesan 7-Eleven ditampilkan melalui kulit sepatu SB Dunk berwarna orange di bagian tumit, hijau di bagian tengah dan merah di bagian toebox. / Foto God Meets Fashion
OREGON - Berkolaborasidengan retail toko serba ada internasional 7-Eleven,Nike SB meluncurkan sepatu SB Dunk Low khusus. Tahunini menjadi tahun yang penting untuk subdivisi skate Nike karena telah menarik semua orang untuk berkolaborasi.Sepeti dilansir Hypebeast, sejumlah pihak yang berkolabrorasi dengan Nike,di antaranyaBen & Jerry's hingga Travis Scott dan Strangelove Skateboards. Namun, kemitraan 7-Eleven ini telah menghasilkan SB Dunk yang paling tidak terduga.Kesan 7-Eleven ditampilkan melalui kulit sepatu SB Dunk berwarna orange di bagian tumit, hijau di bagian tengah dan merah di bagian toebox. Tampilan tiga warna ini sesuai dengan palet khas 7-Eleven.Logo 7-Eleven dibordir dalam warna penuh pada tumit lateral, dan ejaan Nike tiga warna menghiasi tab tumit. Lambang Swoosh putih dan lidah putih dengan sentuhan akhir branding memberikan kesan normal pada desain.Lambang tersebut kemudian disempurnakan dengan midsole putih dan sol karet. Sepatu ini juga disertai dengan tiga pak tali tambahan yang cocok dengan warna bagian atas, yang masing-masing menampilkan garis.Dalam bagian sejarah SB yang menarik, SB Dunk High dijuluki Big Gulp dengan skema warna menyerupai warna 7-Eleven yang dirilis pada 2008, tetapi bukan kolaborasi resmi 7-Eleven seperti Dunk ini.Namun, hingga saat ini informasi kapan sepatu kolaborasi ini dirilis belum diketahui.
(nug)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More