Sandiaga Uno Terima Kritikan Reza Arap soal Kedatangan IShowSpeed: Kita Jangan Baperan

Senin, 23 September 2024 - 20:00 WIB
Sandiaga akhirnya buka suara menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Reza Arap ke Kemenparekraf terkait kedatangan IShowSpeed ke Indonesia beberapa waktu lalu. Foto/dok Kemenparekraf
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno akhirnya buka suara menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Reza Arap ke Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) terkait kedatangan IShowSpeed ke Indonesia beberapa waktu lalu.

Melalui akun X pribadinya, Reza Arap kedapatan membalas cuitan Sandiaga yang memberikan apresiasi atas kedatangan IShowSpeed ke Indonesia.

Namun, alih-alih ikut mengapresiasi dan mendukung postingan Sandiaga, Reza justru mengungkapkan kekecewaannya. Pasalnya, ia menganggap Kemenparekraf tidak memiliki andil apa pun atas kedatangan IShowSpeed ke Indonesia.



"Kemana saja, pak? Saya urus semua sendiri pakai koneksi, relasi, dan financial saya yang saya punya yang tidak mungkin sebesar Kemenparekraf," tulis Reza dikutip dari akun X @yourbae.



“Kenapa baru muncul pas semua udah terjadi dan selesai lalu merasa bangga akan hal tersebut, pak? Saya nggak butuh credit. Tapi kalian ke mana saja?” lanjutnya.

Menanggapi hal tersebut, Sandiaga memilih untuk berlapang dada menerima kritikan dari pria 36 tahun tersebut. Menurutnya, ini merupakan sebuah masukan yang positif.

"Pertama-tama sosok Reza Arap ini kan seorang yang pelaku ekonomi kreatif, dia masuk ke games, dia juga pemusik, ya termasuk sosok yang berprestasi. Ya kita tentunya sangat mengapresiasi masukan yang diberikan," kata Sandiaga dalam The Weekly Brief With Sandiaga Uno secara online, Senin (23/9/2024).

“Saya rasa valid masukannya. Kita jangan baperan. Bahwa segala masukan itu harus kita terima dengan lapang dada, dengan tangan terbuka. Karena ini mungkin bagian dari mencintai. Dan kita mengapresiasi juga. Saya melihatnya positif ya,” tambahnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More