'Eropa Penuh Warna' Hadirkan Kuliner Perpaduan Keju Prancis dengan Cita Rasa Khas Indonesia

Kamis, 26 September 2024 - 15:15 WIB
Setiap jenis keju memiliki rasa unik yang mencerminkan asal-usul, kekhasan kondisi tanah, komunitas, dan tradisi Prancis. Keju sangat cocok dipadukan dengan berbagai rempah-rempah Indonesia.

Saat menggabungkan kedua budaya ini melalui kuliner, kita akan menemukan bahwa kenikmatan terletak pada bahan-bahan yang sederhana, dengan keju sebagai bintangnya.

Berikut beberapa paduan hidangan antara keju Prancis dan cita rasa khas Indonesia yang dapat memanjakan lidah Anda.

1. Raclette Meltdown Sandwich

Nikmati hidangan mewah di mana keju Raclette yang lembut dipadukan dengan roti panggang nan renyah, ditambah dengan kesegaran mentimun dan kombinasi telur dan tahu. Kerenyahan kerupuk beras menambah tekstur yang tak terduga, sementara kacang mete dan tauge memperkenalkan lapisan rasa earthy.

Hidangan ini diakhiri dengan lapisan saus tamarin atau asam jawa yang berpadu nikmat dengan kunyit yang lembut, menciptakan simfoni rasa dan tekstur yang memanjakan indera.

2. Emmental Chicken Delight

Rasakan nikmatnya ayam suwir yang dibumbui dengan daun serai dan daun jeruk purut yang harum, ditambah saus kacang yang lembut dan keju Emmental bersama kesegaran wortel dan mentimun. Sentuhan akhir dari bawang goreng menambah kerenyahan, menciptakan keseimbangan harmoni antara rasa manis, pedas, dan tajam yang menari di lidah.

3. Comte Fried Rice

Kombinasi paduan apik hidangan khas kuliner Prancis dan Indonesia yang menampilkan ayam serta nasi yang lembut, ditumis dan dikombinasikan dengan rasa umami dari kecap manis.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More