Kondisi Abdee Slank Membaik usai 8 Hari Dirawat Akibat Iga Nephropathy

Jum'at, 27 September 2024 - 11:20 WIB
"Untuk observasi terhadap kondisi kesehatan ginjalnya, hasil transplantasi sejak Januari 2016, dari hasil observasi November 2016," ucap Buddy Ace saat dikonfirmasi awak media belum lama ini.

"Hasil observasi menunjukkan bahwa ginjal hasil transplantasi 9 tahun lalu itu, kini diserang auto immune atau yang dikenal secara medis dengan sebutan, iga nephropathy," tambahnya.



Iga nephropathy terjadi ketika protein antibodi mengendap di ginjal. Kondisi ini menyebabkan kerusakan dan peradangan pada glomerulus, bagian kecil dari ginjal yang berfungsi menyaring darah.

"Iga nephropathy terjadi ketika terlalu banyak protein ini mengendap di ginjal. Iga terbentuk di dalam pembuluh darah kecil ginjal. Struktur di ginjal yang disebut glomerulus menjadi meradang dan rusak," tutup Buddy.
(dra)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More