Pandemi Covid-19, Menu dan Busana Lebaran Tidak Lagi Jadi Prioritas

Sabtu, 09 Mei 2020 - 11:05 WIB
Chef yang memiliki sertifikat Chef Halal Indonesia itu saat Lebaran, dia rutin mengadakan open house dengan membuat menu rawon khas Jawa Timur. Pasalnya, rawon yang dibuat Chef Haryo memiliki kuah bumbu kluwek yang kental. Untuk menambah kenikmatan, nasi rawon disajikan dengan sambal terasi dan kerupuk udang.

"Mungkin, Lebaran kali ini nasi rawon tidak ada. Pada masa pandemi seperti saat ini menu praktislah yang bisa disajikan dengan cepat lebih tepat untuk teman bersantai bersama keluarga dan tidak membuat bosan," tuturnya.

Karena tujuannya untuk berbagi kebahagiaan bersama anggota keluarga tercinta, Anda bisa menyajikan hidangan yang praktis yang bisa disiapkan sejak beberapa pekan sebelumnya. Misalnya, siomay. Selain lebih mudah, makanan ini dapat disimpan terlebih dahulu di freezer atau lemari es pembeku untuk disajikan saat Lebaran tiba.

Selain siomay, bakso juga bisa menjadi pilihan makanan yang disajikan saat Lebaran. Menurut Chef Haryo, bakso bisa dibeli langsung di pasar atau dibuat sendiri.

Menu hidangan ini mampu bertahan lama dalam freezer. Saat ingin dihidangkan pada hari Lebaran atau setelah Lebaran, tinggal menyiapkan kuah daging atau bumbu tulang. Menu ini pun cocok sebagai teman saat bersantai sambil berkumpul dengan keluarga di rumah.

"Sifat makanan Lebaran itu kan bertamu. Makanan berupa camilan atau rekreasi seperti bakso bisa jadi pilihan menu Lebaran di tengah pandemi karena mudah disajikan," ucapnya.

‎Tidak hanya mempersiapkan menu, kebutuhan akan busana spesial untuk Lebaran pun seakan tidak lagi menjadi prioritas. Hal ini diungkapkan artis Fenita Arie. Tahun ini, dia tidak memprioritaskan membeli busana. Karena, untuk Lebaran tahun ini, dia telah memutuskan tidak bersilaturahmi langsung ke rumah kerabat besarnya. Karena itu, belanja produk fashion baru bukan lagi menjadi prioritasnya pada Ramadan kali ini.

"Untuk saat ini masih belum berpikir untuk membeli baju Lebaran. Namun, sepertinya memilih untuk tidak membeli karena kami sekeluarga sudah memutuskan tidak keluar atau bersilaturahmi seperti Idul Fitri biasanya," ungkap Fenita.

Ramadan kali ini, Fenita lebih memilih memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti bahan pokok, di antaranya sembako, perawatan wajah, dan peralatan mandi.

Fenita mengatakan karena saat ini pusat perbelanjaan tengah menghentikan sementara operasional mereka sehingga dirinya lebih memilih memakai baju Lebaran yang sudah ada pada Idul Fitri nanti.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More