Ini Doa Syekh Muhammad Jaber untuk Aurel Hermansyah yang Alami Keguguran

Rabu, 19 Mei 2021 - 17:26 WIB
Aurel Hermansyah. Foto/Instagram.
JAKARTA - Syekh Muhammad Jaber, adik almarhum Syekh Ali Jaber ikut mendoakan Aurel Hermansyah yang mengalami keguguran . Hal tersebut diketahui dari kolom komentar Instagram Atta Halilintar .

Tokoh agama kenamaan itu mendoakan agar Aurel dan Atta mendapat ganti yang lebih baik.

"Semoga Allah ganti yg lebih baik dan ini menjadi syafaat nanti di hari kiamat," tulis Syekh Muhammad Jaber dikutip Rabu (19/5).





Komentar Syekh Muhammad Jaber itu pun langsung direspon positif. Banyak netizen yang turut mengaminkan doa tersebut. Hingga saat ini, komentar ini sudah mendapat 20 ribu lebih suka dan 606 balasan.

Seperti diberitakan sebelumnya, Aurel mengalami keguguran setelah pendarahan . Kabar duka ini dibagikan Aurel dan Atta lewat postingan di Instagram pribadi masing-masing.

Baik Aurel dan Atta membagikan foto hasil USG tanpa janin. Foto tersebut kemudian disertakan dengan ungkapan duka.



"Innalillahi wa innailaihi rojiun. Selamat jalan anakku sayang. Doain mama dan papa dari surga ya," tulis Aurel.

"Sampai jumpa di surga anak ku :"( Doain papa mama ya," tulis Atta.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More