Pemuda Ini Olah Limbah Ikan Tenggiri Jadi Krupuk Tuiri

Kamis, 17 Juni 2021 - 14:56 WIB
Setelah beberapa kali melewati kegagalan, akhirnya terciptalah olahan kerupuk yang diberi nama Krupuk Tuiri. / Foto: ist
JAKARTA - Berawal dari keresahan melihat tulang ikan tenggiri yang dibuang begitu saja, Muhammad Rofiq Akbar bersama 2 rekannya mencari ide untuk mengolah limbah tersebut. Mereka mengetahui, dalam 1 bulan, kurang lebih 1 ton tulang ikan tenggiri dibuang dan tidak dimanfatkan di Kota Bengkulu.



Mereka pun berpikir, bagaimana cara memanfaatkan limbah tulang ikan tenggiri yang tidak dimanfaatkan agar mempunyai nilai jual dan nilai guna. Dari sana, mereka mulai melakukan eksperimen hingga puluhan kali sebelum akhirnya mendapat hasil sesuai yang mereka ingikan. Beberapa kali melewati kegagalan, akhirnya terciptalah olahan kerupuk yang mereka namakan Krupuk Tuiri.



Krupuk Tuiri sendiri merupakan singkatan dari Krupuk Tulang Ikan Tenggiri. Kadang sering juga disebut dengan Krupuk Kalsium Tulang Ikan Tenggiri. Diharapkan produk ini bisa menjadi salah satu cara kreatif untuk membantu pengolahan limbah tulang ikan tenggiri yang jumlahnya sangat banyak.

"Setelah berhasil membuat olahan tulang ikan menjadi kerupuk, tantangan lain mulai datang. Kami harus memikirkan kemasan yang layak karena sebelumnya Krupuk Tuiri hanya menggunakan plastik yang ditempel stiker," ujar M Rofiq dalam keterangan tertulisnya, Kamis (17/6).

Kebingungan juga terjadi dalam hal pemasaran. Namun, mereka tidak berhenti begitu saja, hingga akhirnya Krupuk Tuiri bisa bertahan hingga sekarang. M Rofiq dan rekannya juga sering mengikuti berbagai ajang kompetisi bisnis dengan membawa produk Krupuk Tuiri.

Bersaing dengan ratusan proposal dan puluhan Perguruan Tinggi tidak membuat mereka gentar. Hingga pada 2019, akhirnya mereka bisa memenangkan kompetisi yang digelar Jusuf Kalla.



Saat ini, Krupuk Tuiri terus berkembang. Mereka juga sudah memiliki berbagai macam varian rasa dengan sistem penjualan resellerdan distributor yang sudah tersebar di puluhan kota di Indonesia.
(nug)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More