Dikontrak CAA, Bintang Squid Game Jung Ho Yeon Buka Pintu Hollywood

Rabu, 17 November 2021 - 19:17 WIB
Aktris pemeran Squid Game, Jung Ho Yeon telah membuka pintu untuk memasuki dunia Hollywood. / Foto: Somag News
SEOUL - Aktris pemeran Squid Game, Jung Ho Yeon telah membuka pintu untuk memasuki dunia Hollywood. Hal itu ditandai dengan penandatanganan kontrak dengan Creative Artists Agency (CAA) pada 16 November 2021.

Seperti dikutip dari Deadline, CAA merupakan agensi bakat dan olahraga utama Amerika Serikat dengan klien di industri film, musik, olahraga, TV, game, dan konten online.

Beberapa selebritas yang bernaung di bawahnya adalah Brad Pitt, Tom Hanks, Beyonce, Norah Jones, Cardi B, dan Justin Bieber.



Diketahui, banyak agensi termasuk CAA yang berusaha untuk mendapatkan Jung dan lawan mainnya serta penulis-sutradara serial Netflix, Hwang Dong-hyuk.



Jung dinilai berhasil membuat debut aktingnya sebagai Kang Sae-Byeok, seorang pembelot Korea Utara dalam Squid Game yang sukses. Film ini menempati peringkat sebagai serial Netflix yang paling banyak ditonton.

Akting Jung yang realistis mampu menyihir penonton yang menyaksikan Squid Game. Setelah drama dirilis, Jung menjadi aktris Korea yang paling banyak diikuti di Instagram, dengan lebih dari 23,5 juta pengikut.

Sebelum terjun di dunia akting, Jung mengawali kariernya sebagai model pada usia 16 tahun. Dia pun memantapkan dirinya di Seoul Fashion Week sebelum tampil di Korea's Next Top Model.



Kini Jung telah menjadi duta global untuk Louis Vuitton dan telah muncul di sampul majalah Vogue Korea, Vogue Jepang, Harper's Bazaar, W Korea, dan Elle Korea.
(nug)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More