5 Tempat Makan Durian Paling Enak di Jakarta

Minggu, 23 Januari 2022 - 04:50 WIB
Anda pecinta durian yang berada di kawasan Jakarta, tentu tidak boleh melewatkan beberapa spot makan durian paling enak. Foto Ilustrasi/Shutterstock
JAKARTA - Durian dijuluki sebagai Raja Buah. Ya, buah beraroma dan bercita rasa khas ini cukup banyak penggemarnya. Apalagi dinikmati bersama-sama dengan teman atau keluarga, sensasinya akan lebih nikmat.

Rasa durian manis, legit, dan sedikit asam. Teksturnya juga lembut dan lumer di mulut. Beberapa tahun ini durian kerap dijadikan olahan makanan yang membuatnya semakin lezat dan spesial seperti sop duren, pancake, puding, hingga nasi goreng.





Bagi Anda pecinta durian yang berada di kawasan Jakarta, tentu tidak boleh melewatkan beberapa spot makan durian paling enak. Di mana saja? Berikut daftarnya, seperti dilansir dari berbagai sumber pada Sabtu (22/1/2022).

1. Ucok Durian

Lokasinya berada di kawasan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Ucok Durian menjadi salah satu tempat makan durian terenak di Jakarta, karena menyediakan berbagai pilihan untuk menikmati si Raja Buah ini.

Mulai dari makan durian langsung dari cangkangnya yang berduri, ada juga yang sudah dikupas dan disimpan ke dalam pack, hingga menyediakan aneka olahan durian lain.

Jenis durian yang dijual adalah durian Medan dengan harga mulai dari Rp50 ribu per kilo.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More