Sambut Ramadan dengan Beragam Program Bertema Asian Arabic

Senin, 21 Maret 2022 - 15:51 WIB
Mengusung tema Asian Arabic, berbagai kuliner khas Timur Tengah bakal dihadirkan selama Ramadhan. / Foto: ist
JAKARTA - Menyambut bulan suci Ramadhan , The Royale Krakatau Hotel dan restoran The Surosowan bersiap menyajikan beragam hal menarik.

Mengusung tema Asian Arabic, berbagai kuliner khas Timur Tengah bakal dihadirkan selama Ramadhan. "Menyambut bulan Ramadhan kami menyiapkan sejumlah rangkaian acara dan promo," ujar General Manager Rury Ilham dalam keterangan persnya, Senin (22/3/2022).

"Menu makanan khas yang akan kami sajikan di antaranya nasi brani, nasi gonjleng khas Cilegon dan juga varian makanan andalan lainnya seperti kulineran nusantara, Western, Asian --Korea dan Jepang," jelasnya.



Di samping itu, lanjut dia, akan dipersiapkan Delight Royale Buffet Iftar dengan diskon. "Untuk paket meeting di bulan Ramadhan, mulai dari 175.000/pax paket halfday meeting," ujarnya.



"The Royale Krakatau juga menawarkan paket hampers khas Lebaran, paket bingkisan kue kue kering untuk kerabat dan saudara," terangnya.

Selain program Ramadhan, restoran The Surosowan rencananya juga menggelar berbagai acara, di antaranya ajang pencarian bakat seniman musisi jalanan Kota Cilegon. Ajang bertajuk Cilegon Got Talent itu proses penjuriannya akan dihadiri publik figur kenamaan, seperti Ikke Nurjanah, Ivanka Slank dan Chef Haryo.

"Juara di ajang ini nantinya akan menghibur para tamu di The Surosowan restoran dengan alunan musik akustik. Acara lainnya yang tidak kalah menarik adalah penampilan Muslim Fashion Show pada pertengahan bulan puasa di The Surosowan," ungkapnya.

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Food and Beverage Manager The Royale Krakatau, Sandy Eka Hadiputra menyebutkan jika dekorasi selama Ramadhan dibalut dengan nuansa yang menyejukkan.

"Kami terus melakukan inovasi yang kreatif agar para tamu semakin nyaman menginap di The Royale Krakatau. Yang terbaru, saat ini kami sudah menjalankan program coffe morning dari awal Maret lalu," kata Sandy Eka Hadiputra.



Dengan terus meningkatnya okupansi tamu dan ditambah mulai melandainya pandemi Covid-19, Rury Ilham semakin yakin di bulan Ramadhan nanti akan banyak para wisatawan lokal maupun asing yang nantinya akan berkunjung ke kota Cilegon.
(nug)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More