Ini Alasan Ibu Hamil Penderita Diabetes Kurang Disarankan Berpuasa

Jum'at, 08 April 2022 - 12:11 WIB
Ibu hamil dengan beberapa kondisi kurang disarankan untuk berpuasa, salah satunya adalah ibu hamil penderita diabetes. / Foto: ilustrasi/sciencenews
JAKARTA - Ibu hamil dengan beberapa kondisi kurang disarankan untuk berpuasa. Salah satunya adalah ibu hamil dengan diabetes.

Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RS Pondok Indah - Bintaro Jaya, dr. Zeissa Rectifa Wismayanti, Sp.OG, mengungkapkan bahwa ibu hamil dengan diabetes memang kurang disarankan untuk berpuasa karena berkaitan dengan kondisi tubuhnya.

"Berpuasa bagi penyandang diabetes saja memerlukan kiat khusus, apalagi bagi ibu hamil dengan diabetes," ungkapnya dalam keterangan resmi yang diterima MNC Portal, Jumat (8/4/2022).





Menurut dr. Zeissa, berpuasa Secara umum bisa meningkatkan risiko hipoglikemia atau turunnya kadar gula dalam darah. Hal ini tentu berbahaya bagi kesehatan ibu hamil dan janinnya.

"Maka dari itu, dokter kurang menganjurkan para ibu hamil dengan diabetes untuk berpuasa. Sekali lagi, ini demi kesehatan dan keselamatan ibu hamil maupun janin yang dikandungnya," terangnya.

Selain ibu hamil dengan diabetes, ada beberapa kondisi lain yang mana dokter kurang menyarankan ibu hamil berpuasa, di antaranya:

1. Mual muntah berlebihan pada kehamilan

Bumil yang mengalami mual muntah berlebihan atau hiperemesis gravidarum kurang dianjurkan untuk berpuasa. Kondisi ini biasanya dialami bumil di periode awal kehamilan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More