Bob Tutupoly Akan Dimakamkan di TPU Tanah Kusir Kamis Ini

Selasa, 05 Juli 2022 - 12:42 WIB
Bob Tutupoly akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Kamis (7/7/2022). Rencana pemakaman Bob diungkap oleh putrinya, Sasha Karina Tutupoly. Foto/Antara
JAKARTA - Bob Tutupoly akan dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Tanah Kusir , Jakarta Selatan pada Kamis (7/7/2022). Rencana pemakaman Bob diungkap oleh putrinya, Sasha Karina Tutupoly.

Sasha mengonfirmasi bahwa Bob akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir. Hanya saja, dia belum bisa memastikan waktu pemakaman sang ayah.

"Rencananya hari Kamis di Tanah Kusir tapi saya belum pasti waktunya kapan. Harinya Kamis," kata Sasha di rumah duka Rumah Sakit Siloam Semanggi, Jakarta, Slasa (5/7/2022).

Saat ini jenazah pelantun Widuri itu masih disemayamkan di rumah duka Rumah Sakit Siloam Semanggi, Jakarta Selatan. Menurut Sasha, Bob sempat mengidap penyakit stroke sebelum meninggal dunia.





Selain stroke, Bob juga mengidap komplikasi penyakit lainnya. Kondisi tersebut membuat kesehatan Bob menurun sejak akhir tahun lalu. Bahkan, dia harus bolak-balik masuk rumah sakit hingga dirawat di ruang ICU pada bulan Mei.

"Terakhir itu papa terkena stroke. Saat terakhir, papa juga memang sudah ada penyakit lain, komplikasi," jelas Sasha.

"Memang dari Desember tahun lalu sudah bolak-balik rumah sakit tapi terakhir Mei, dia masuk rumah sakit sampai masuk ICU lama, 1 bulan dan tanggal 9 masuk ICU dan hari ini pukul 00.03 dinyatakan meninggal," tandasnya.

Bob Tutupoly meninggal dunia pada hari ini, Selasa (5/7/2022) pada pukul 00.03 WIB di rumah sakit. Bob menghembuskan napas terakhirnya di usia 82 tahun.

(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More