BTS Wajib Militer, Korea Selatan Alami Kerugian hingga Rp55 Triliun
Selasa, 18 Oktober 2022 - 15:54 WIB
BTS, grup K-Pop pertama yang mencapai No. 1 di Billboard 200 ini mengatakan dalam sebuah pernyataan yang dirilis oleh Bighit Music bahwa mereka akan memenuhi kewajibannya menjalankan wajib militer dan akan berkumpul kembali sebagai sebuah grup sekitar 2025.
"Bighit Music dengan bangga mengumumkan hari ini, semua member BTS berencana memenuhi wajib militer. Setelah konser fenomenal mereka untuk mendukung upaya Busan menjadi tuan rumah World Expo 2030, dan setelah para member menjalani promosi solo, ini adalah waktu yang tepat bagi member BTS untuk menjalani wajib militer," kata BigHit Music.
"Sejak BTS didirikan lebih dari 10 tahun yang lalu, band ini telah mencapai kesuksesan internasional, memecahkan rekor, dan melambungkan K-Pop ke stratosfer global. Bighit Music fokus pada momen yang tepat untuk menghormati kebutuhan negara dan untuk para pemuda yang sehat ini untuk melayani dengan rekan senegaranya, dan itu sekarang," sambungnya.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda