10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

Jum'at, 20 Januari 2023 - 12:11 WIB
loading...
10 Artis Indonesia yang...
Cukup banyak artis Indonesia yang pernah mengalami pelecehan seksual. / Foto: Instagram @enzystoria
A A A
JAKARTA - Cukup banyak artis Indonesia yang pernah mengalami pelecehan seksual. Perjuangan mengubur trauma dijalani semuanya dan sekarang mereka sudah hidup lebih baik.

Pelecehan seksual yang dialami para artis Tanah Air ini beragam bentuknya, ada yang direkam diam-diam di ruang private, diminta melakukan hal tidak sopan, hingga diculik dan mengalami pelecehan seksual.

Mirisnya, beberapa dari nama di bawah ini mesti berjuang melawan trauma kelam itu hingga bertahun-tahun lamanya. Dukungan dari keluarga atau orang terdekat menjadi salah satu kunci kebangkitan mereka.

Baca juga: 5 Artis Indonesia Menikah dengan Idolanya, Nomor 3 Naksir Sejak SMP

So, siapa saja 10 artis Indonesia yang pernah alami pelecehan seksual? Berikut rangkumannya.

1. Via Vallen

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @viavallen)

Pada pertengahan Juni 2018, Via Vallen mengabarkan lewat media sosial bahwa dirinya menjadi korban pelecehan seksual. Via diminta bernyanyi di kamar seorang pesepakbola menggunakan pakaian seksi.

"Sebagai seorang penyanyi, saya merasa dihina oleh seorang pesepakbola terkenal di negeri ini. Saya bukan wanita yang kamu pikirkan, bung!" ungkap Via di unggahan tersebut.

2. Chelsea Islan

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @chelseaislan)

Chelsea Islan pernah menjadi korban pelecehan seksual pada awal 2015. Beredar satu video yang memperlihatkan Chelsea tengah berganti pakaian. Video direkam secara diam-diam dan tanpa izin. Pihak Chelsea mengambil jalur hukum atas tindakan pelecehan seksual tersebut.

3. Jessica Iskandar

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @inijedar)

Hot mom satu ini pun pernah menjadi korban pelecehan seksual, tepatnya pada 2015. Jessica Iskandar mendapat tindakan tidak senonoh yang dilakukan terapis di salon kawasan Jakarta Selatan. Sang terapis diketahui menyentuh area privat Jessica.

4. Maia Estianty

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @maiaestiantyreal)

Bunda Maia ternyata pernah menjadi korban pelecehan seksual. Kejadiannya saat dia masih duduk di bangku sekolah dasar (SD). Pembantu pamannya pernah meraba beberapa bagian tubuh Maia, termasuk organ vital. Ia mengaku, dulu tidak paham batasan bagi seorang perempuan, karena tidak mendapat pendidikan seksual sejak dini.

5. Widy Vierratale

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @widikidiwdkdw)

Kejadian traumatis pernah dialami Widy Vierratale. Pada 2011, Widy pernah diculik oleh 3 pria saat pulang dari kafe di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Widy diketahui sempat disekap selama 30 menit di dalam mobil. Selama penyekapan itu, Widy mengaku mengalami pelecehan seksual oleh ketiga pria tersebut.

6. Dewi Sandra

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @dewisandra)

Saat masih aktif menjadi penyanyi, Dewi Sandra pernah mengalami pelecehan seksual secara verbal. Segerombol pria dengan santai melecehkan Dewi dengan kata-kata. Tak terima, Dewi Sandra pun menghampiri para pria itu lalu memberi teguran. Permintaan maaf pun disampaikan para pelaku pelecehan seksual tersebut.

7. Enzy Storia

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @enzystoria)

Enzy Storia adalah korban pelecehan seksual lainnya. Pengalaman buruk ini dialaminya saat masih merintis karier sebagai artis.

Kejadiannya saat Enzy sedang casting iklan produk kecantikan. Di momen itu, pelaku meminta Enzy untuk memperlihatkan bagian tubuh yang sudah masuk ke ranah pribadi.

8. Dewi Perssik

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @dewiperssik9)

Pedangdut hits satu ini pernah mengalami tindak pelecehan seksual. Menurut informasi yang beredar, payudara Dewi Perssik pernah disentuh oleh pelaku, bahkan kejadian ini di depan kamera awak media.

9. Cantika Abigail

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @abigailcantika)

Penyanyi ini pun korban pelecehan seksual. Peristiwa traumatik itu terjadi pada pertengahan 2021. Kronologi kejadian diceritakan Abigail di Instagram, dikatakan di sana agar korban berani mengambil tindakan supaya pelaku jera.

10. Soraya Larasati

10 Artis Indonesia yang Pernah Mengalami Pelecehan Seksual

(Foto: Instagram @sorayalarasat1)

Pelecehan seksual yang dialami Soraya Larasati terjadi ketika dia sedang lari pagi di sekitar rumahnya. Pelaku yang menggunakan sepeda motor secara tiba-tiba mendekat ke arah Soraya lalu menyentuh bagian tubuh Soraya, lalu kabur begitu saja.

Baca juga: 7 Artis Korea yang Punya Suara Berat, Seksi Bikin Meleleh

Itu dia 10 artis Indonesia yang pernah alami pelecehan seksual. Dari mereka kita bisa belajar bahwa tindak pelecehan seksual bisa terjadi di mana saja dan jangan pernah takut untuk bersuara dan bertindak melawan.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1503 seconds (0.1#10.140)