Rilis Mini Album Endlessly, The Overtunes Merasa Makin Dewasa dalam Berkarya

Rabu, 01 Maret 2023 - 21:46 WIB
loading...
Rilis Mini Album Endlessly,...
Grup musik The Overtunes merilis mini album Endlessly dalam menyambut 10 tahun perjalanan kariernya di industri musik. / Foto: Thomas Manggalla
A A A
JAKARTA - Grup musik The Overtunes merilis mini album Endlessly dalam menyambut 10 tahun perjalanan kariernya di industri musik. Entended play (EP) atau mini album tersebut berisikan 4 lagu yang dikemas dengan gaya khas The Overtunes.

Cukup menarik perjalanan grup musik ini, lantaran ketiga personelnya tumbuh dewasa melalui karya-karya mereka. The Overtunes sendiri beranggotakan tiga kakak beradik Mada Emmanuelle (bass), Mikha Angelo (vokal, gitar, kibor) dan Reuben Nathaniel (gitar).

Materi lagu di mini album Endlessly pun semakin memperlihatkan kedewasaan The Overtunes dalam berkarya. Keempat lagu dalam mini album ini di antaranya Write Me Another Song dan Benar Bener, Dulu, dan Endlessly.

Baca juga: Max Cavalera Pertimbangkan Rayakan Ulang Tahun Ke-30 Album Chaos A.D

"Semakin ke sini makin mengerti aja. Setiap proyek atau keinginan kita bermusik itu ada tempatnya, kita mungkin sudah mengenal The Overtunes itu tempatnya di mana," kata Mikha Angelo saat dijumpai di tengah perilisan EP Endlessly di daerah SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (1/3/2023).

"Kita mau bikin lagu kayak gimana, buat siapa dan akhirnya dari situ kita lebih mudah memilih-milih. Apa lagu yang cocok untuk kami, lagu yang mungkin cocok kita explore sendiri atau bikin proyek lain," lanjut pria kelahiran 8 November 1997 ini.

Dia pun mejelaskan alasan dipilihnya single Endlessly sebagai tajuk mini album terbaru The Overtunes.

"Seluruh cerita yang ada dalam lagu ini, kita menceritakan manusia di posisi ketika sedang jatuh cinta dan levelnya berbeda-beda. Ada levelnya dari suka-sukaan, level yang tulus banget sampai mendoakan. Ada juga yang telah berpuluh-puluh tahun menikah, tentang manusia dan perasaan paling manusiawi di Endlessly," jelas Mikha.

Dalam kesempatan yang sama, sang gitaris, Reuben menyebutkan bahwa momen perilisan ini merupakan bentuk pendewasaan dalam tubuh The Overtunes.

"Pandangan cinta dalam lagu kami kali ini akan berbeda dibandingkan album sebelumnya, di mana EP sekarang ini lebih konkret, ada pengalaman dari yang pernah kami alami sendiri," papar Reuben.

Sementara, Mada Emmanuel menambahkan jika 4 lagu yang disuguhkan di EP Endeeely menjadi ungkapan beragam bentuk ekspresi dan pengalaman manusia dalam merayakan kisah cinta.

Baca juga: Skid Row Tantang Penggemar Bikin Video Cover Kreatif Lagu 18 and Life

"Jadi lewat materi lagu yang dihadirkan dalam mini album ini kita bisa menghargai kisah cinta yang mungkin terjadi dalam kehidupan seorang manusia," tukasnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
BTS, BLACKPINK, BIGBANG,...
BTS, BLACKPINK, BIGBANG, dan IU Masuk Daftar Musisi Terhebat Abad 21
Cerita Andika Kangen...
Cerita Andika Kangen Band Nikah Kelima Kalinya, PDKT hanya 9 Hari hingga Ditantang Calon Mertua
Frank Ferrer Keluar...
Frank Ferrer Keluar dari Guns N Roses setelah 19 Tahun Bermusik Bersama
7 Musisi Hijrah, Pilih...
7 Musisi Hijrah, Pilih Dalami Agama setelah Dapat Hidayah
Komposer Indonesia Desak...
Komposer Indonesia Desak Revisi UU Hak Cipta demi Kesejahteraan Pencipta Lagu
Bertabur Bintang! Konser...
Bertabur Bintang! Konser Musik Penuh Cinta Paling Ditunggu Bersama I LOVE RCTI di Bekasi
Kisah Terciptanya Lagu...
Kisah Terciptanya Lagu Bilang Saja hingga Ari Bias Gugat Agnez Mo
Deretan Musisi Dukung...
Deretan Musisi Dukung Band Sukatani Bersuara Lewat Karya, Tantri Kotak hingga Fanny Soegi
Agnez Mo Sindir Musisi...
Agnez Mo Sindir Musisi yang Menyerang soal Royalti: Gue Ditumbalin karena Agenda Kalian
Rekomendasi
2 Juta Orang Sudah Mudik...
2 Juta Orang Sudah Mudik Lebaran Gunakan Kereta Api
Hadapi Arus Balik, Jasa...
Hadapi Arus Balik, Jasa Marga Siapkan Pengalihan Lalin dari Transjawa ke Jakarta
Netanyahu Batal Tunjuk...
Netanyahu Batal Tunjuk Eli Sharafit Jadi Bos Baru Shin Bet karena Kritik Trump
Berita Terkini
Duka Anak Atas Meninggalnya...
Duka Anak Atas Meninggalnya Ray Sahetapy: Selamat Jalan Ayah
30 menit yang lalu
Profil Ray Sahetapy,...
Profil Ray Sahetapy, Aktor Senior Kebanggaan Indonesia
43 menit yang lalu
Aktor Senior Ray Sahetapy...
Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia
1 jam yang lalu
4 Film Komedi Seru untuk...
4 Film Komedi Seru untuk Menemani Momen Libur Lebaran Bersama Keluarga
2 jam yang lalu
Raffi Ahmad dan Nagita...
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Hadiri Open House Prabowo di Istana Negara
3 jam yang lalu
Sinopsis dan Daftar...
Sinopsis dan Daftar Pemain The Divorce Insurance, Drama Korea Bertema Asuransi Perceraian
4 jam yang lalu
Infografis
Persaingan Top Skor...
Persaingan Top Skor Liga Champions 2024/2025 Makin Sengit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved