Mewah dan Ada yang Bertabur Berlian, Berapa Harga Termahal Jam Rolex?

Selasa, 14 Maret 2023 - 13:01 WIB
loading...
Mewah dan Ada yang Bertabur Berlian, Berapa Harga Termahal Jam Rolex?
Jam Rolex terkenal dengan kemewahannya dan harga yang selangit. Foto/Rolex.com
A A A
JAKARTA - Jam Rolex mungkin sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Aksesori satu ini terkenal dengan kemewahannya dan harga yang selangit.

Tak heran, jam Rolex sering kali dikenakan artis, pengusaha, hingga pejabat. Pasalnya, untuk satu jam tangan, Anda perlu merogoh kocek hingga ratusan juta rupiah.

Dilansir Watch Shopping, ada beberapa alasan mengapa jam tangan Rolex begitu mahal. Perlu dicatat bahwa pembuatan jam tangan Rolex sangat teliti dan melelahkan serta membutuhkan banyak uang.



Tak hanya itu, Rolex juga terus-menerus menginovasi metode dan teknik produksi baru untuk tetap menjadi yang terdepan dalam industri pembuatan jam tangan. Selain itu, Rolex hanya mempekerjakan ilmuwan yang sangat berpengalaman dan terlatih di laboratorium mereka.

Meski semua jenis jam tangan Rolex terkenal sangat mahal, ada beberapa di antaranya yang memiliki model supermewah sehingga harganya dipatok jauh lebih mahal dari model pada umumnya. Berikut informasi harga termahal dari jam Rolex.

Rolex memiliki banyak tipe untuk jam tangan mereka. Dilihat dari situs resminya, jam tangan tersebut memiliki beberapa jenis dari yang berbahan baja, emas hingga bertabur berlian.



Untuk yang berbahan baja dan emas, harganya dibanderol Rp200 juta hingga Rp400 juta. Namun, bukan itu harga termahal jam Rolex.

Jam termahal dari Rolex berada di tipe jam yang bertahtakan permata. Salah satunya yang termahal ialah tipe Lady-Datejust. Jam tangan itu berlapis emas kuning dan terlihat begitu elegan.

Tak hanya itu, jam tangan tersebut juga bertabur permata yang diperiksa langsung oleh para ahli. Jenis permatanya pun beragam, mulai berlian, safir, rubi, dan sebagainya.

Tak tanggung-tanggung, harga jam Rolex itu mencapai Rp594 juta. Jam tersebut juga berlapis emas 18 karat dan dibalut dengan kerang mutiara di sekitarnya.

Dari komposisi dan cara membuat, tentu tak heran jika jam Rolex dibanderol dengan harga yang sangat fantastis dan hanya dibuat untuk kalangan tertentu.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1899 seconds (0.1#10.140)