Meriahkan celebrities.id Berbagi, Wirda Mansur Menginspirasi Anak Yatim

Senin, 17 April 2023 - 17:43 WIB
loading...
Meriahkan celebrities.id Berbagi, Wirda Mansur Menginspirasi Anak Yatim
Wirda Mansur menjadi salah satu pengisi acara celebrities.id Berbagi. Kegiatan ini diselenggarakan di Gedung Serbaguna Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan. Foto/Faisal Rahman
A A A
JAKARTA - Wirda Mansur menjadi salah satu pengisi acara celebrities.id Berbagi. Kegiatan amal ini diselenggarakan di Gedung Serbaguna Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Jumat, 14 April 2023.

Mengusung tajuk 'Menebar Kebaikan, Menuai Keberkahan', celebrities.id Berbagi melibatkan mereka yang kurang beruntung, khususnya anak-anak yatim piatu. Di mana ini menjadi acara rutin yang digelar setiap tahun.

Pemimpin Redaksi celebrities.id Tuty Ocktaviany mengatakan, acara ini reguler dilakukan saat bulan suci Ramadan.

“Acara celebrities.id Berbagi ini merupakan yang ketiga kali. Dengan tema yang kami usung ‘Menebar Kebaikan, Menuai Keberkahan’, semoga bisa memberikan banyak keberkahan untuk kita semua,” kata Tuty.



Sementara itu Ketua MNC Peduli Jessica Tanosoedibjo menjelaskan bahwa kegiatan ini menggandeng MNC Peduli dan sudah berjalan dari tahun-tahun sebelumnya.

“Kolaborasi ini rutin dilaksanakan pada bulan Ramadan, kami harap dapat memberikan manfaat dan menebar semangat suka cita ramadan kepada anak-anak,” jelas Jessica.

Tidak hanya berbagi kepada sesama, celebrities.id Berbagi juga memberi hiburan menarik. Di mana, celebrities.id menggandeng Indonesian Fashion Chamber mengenalkan bagaimana penggunaan kain sarung tidak sebatas untuk beribadah saja melainkan bisa menjadi fesyen di era saat ini.

Selain itu, ada pula penyanyi Joaquine yang merupakan finalis Indonesian Idol Junior 2018. Kemudian ada Jelita Jelly, jebolan KDI 2020. Penyanyi lain yang juga ikut memeriahkan celebrities.id Berbagi 2023 adalah Abi Rafdi, juara KDI 2018.



Acara celebrities.id Berbagi ini berjalan lancar dan sukses dengan dukungan penuh dari MNC Peduli dan MNC Portal Indonesia (MPI). Selain itu, dukungan juga hadir dari ASAATID, Image Dynamics, Yamazaki MYROTI, Kokita, Indocafe, Star Media Nusantara (SMN), Daarul Qur'an, Kementerian Agama, BenihBaik.com dan Indonesian Fashion Chamber (IFC).
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1937 seconds (0.1#10.140)