Sandiaga Soroti Kecelakaan Bus Pariwisata Terjun ke Jurang di Guci, Tegal

Senin, 08 Mei 2023 - 23:37 WIB
loading...
Sandiaga Soroti Kecelakaan...
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno menyoroti kecelakaan bus pariwisata yang terjun ke jurang di Guci, Tegal. Insiden ini terjadi pada Minggu, 7 Mei 2023. Foto/Kontributor MPI
A A A
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyoroti kecelakaan bus pariwisata yang terjun ke jurang di Guci, Tegal, Jawa Tengah. Insiden ini terjadi pada Minggu, 7 Mei 2023.

Sandiaga sangat menyesalkan kecelakaan bus pariwisata yang membawa rombongan ziarah dari Jakarta tersebut. Sandiaga menilai, insiden ini seharusnya bisa diantisipasi dan dihindari agar tidak menyebabkan kecelakaan.

"Atas nama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, kami sangat berduka cita, dan menyampaikan belasungkawa yang mendalam terhadap musibah yang terjadi di Guci, Tegal," kata Sandiaga dalam Weekly Brief with Sandi Uno secara virtual, Senin (8/5/2023).

Untuk mencegah kejadian serupa, Sandiaga menjelaskan perlu ada standard operating procedur (SOP). Menurutnya, kenyamanan dan keselamatan adalah hal utama dalam berwisata.





"Musibah ini seharusnya bisa dihindari, jika kita memiliki prosedur yang secara disiplin tersosialisasi dengan baik, dan dipatuhi oleh para penyelenggara kegiatan transportasi pariwisata dan ekonomi kreatif," jelas Sandiaga.

Dia memberikan contoh, SOP bus pariwisata di luar negeri. Sopir bus tidak pernah keluar dari kendaraan sebelum penumpang di dalamnya sudah benar-benar kosong, sehingga keselamatan tetap terjaga.

"Misalnya standar-standar seperti itu yang harus diterapkan. Ini sangat disayangkan dan tidak boleh terulang kembali," ujar Sandiaga.

Oleh karena itu, Sandiaga telah menerjunkan tim untuk melakukan koordinasi dan sosialisasi agar kejadian serupa tidak lagi terulang.

"Kami dari Kemenparekraf sudah menugaskan staf ahli manajemen krisis, untuk berkoordinasi dan memastikan sosialisasi lintas kementerian lembaga dan pemerintah daerah," tandasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kondisi Terkini Larasati...
Kondisi Terkini Larasati Nugroho usai Kecelakaan Tunggal hingga Mobil Terbalik
Artis Fedora Amanda...
Artis Fedora Amanda Larasati Kecelakaan Tunggal, Begini Kronologinya
Biodata Athina Papadimitriou,...
Biodata Athina Papadimitriou, Keponakan Sandiaga Uno yang Resmi Jadi Istri Rio Haryanto
Kemenparekraf Dorong...
Kemenparekraf Dorong Kabupaten Bekasi Jadi Ekosistem Kota Kreatif
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Workshop Kota Kreatif: Mampu Meningkatkan Kreativitas
Putar Kembali Film Legendaris,...
Putar Kembali Film Legendaris, Kemenparekraf Dorong Kebangkitan Perfilman Nasional
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Peluncuran TIC Digital Nusantara untuk Kemudahan Wisatawan
Bitung Jadi Penyangga...
Bitung Jadi Penyangga Destinasi Likupang, Sandiaga Uno Fokus Tingkatkan Ekonomi Kreatif Lokal
Sandiaga Dorong Kota...
Sandiaga Dorong Kota Bitung Masuk UNESCO Creative Cities Network, Ekraf Terus Diperkuat
Rekomendasi
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
Berita Terkini
4 Potret Renata Kusmanto,...
4 Potret Renata Kusmanto, Istri Fachri Albar yang Jadi Sorotan Netizen
25 menit yang lalu
Tren Makanan Manis Meningkat,...
Tren Makanan Manis Meningkat, Yuk Cegah Obesitas dengan 5 Tips Sederhana Ini
1 jam yang lalu
10 Daftar Nama Brainrot...
10 Daftar Nama Brainrot Anomali, Fenomena Kemunduran Mental di Era Digital yang Viral
9 jam yang lalu
Jennifer Coppen dan...
Jennifer Coppen dan Justin Hubner Dikabarkan Ngedate di London, Resmi Pacaran?
10 jam yang lalu
Sosok Nico Surya, Pria...
Sosok Nico Surya, Pria yang Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven Sekaligus Teman Baim Wong
10 jam yang lalu
Sinopsis dan Daftar...
Sinopsis dan Daftar Pemain Weak Hero Class 2 yang Tayang Hari Ini
11 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved