5 Obat Kolesterol yang Biasa Diresepkan Dokter, Mudah Didapat di Apotek dan Ampuh

Rabu, 28 Juni 2023 - 23:40 WIB
loading...
A A A


3. Niasin


Niasin juga dikenal sebagai vitamin B3. Menurut penelitian, obat ini dapat menurunkan kadar kolesterol jahat sebesar 10 persen sampai 15 persen serta meningkatkan kadar kolesterol baik sebanyak 35 persen. Meskipun dapat membelinya tanpa resep, hanya niasin dengan resep dokter yang efektif untuk menurunkan kolesterol.

Karena sejumlah efek samping, niasin biasanya disediakan untuk orang yang tidak dapat mentoleransi terapi statin. Obat ini di antaranya niacor, niaspan, slo-niacin.

4. Sekuestran Asam Empedu


Obat ini juga disebut agen pengikat asam empedu. Mereka mengikat empedu di usus, mencegahnya diserap ke dalam aliran darah. Hati kemudian perlu membuat lebih banyak asam empedu dengan menyerap kolesterol dari darah. Ini menurunkan kadar kolesterol darah. Sekuestran asam empedu tidak seefektif obat penurun kolesterol lainnya.

Obat ini sering diresepkan untuk orang-orang yang kadar kolesterolnya hanya sedikit meningkat atau diresepkan dalam kombinasi dengan obat lain. Adapun obat ini di antaranya cholestyramine, colesevelam dan colestipol.



5. Statin


Statin menurunkan kolesterol darah dengan menghalangi enzim dalam tubuh yang menciptakan kolesterol. Ini membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik. Obat-obatan ini biasanya diminum dalam bentuk tablet.

Di antaranya atorvastatin, fluvastatin, lovastatin, pitavastatin, pravastatin, rosuvastatin dan simvastatin. Penelitian menunjukkan obat jenis ini bisa menurunkan risiko serangan jantung, stroke, dan komplikasi penyakit jantung lainnya. Beberapa orang mengalami reaksi buruk terhadap statin seperti diare, sembelit, ruam dan sakit kepala.
(dra)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1566 seconds (0.1#10.140)