Raam Punjabi Gandeng Raffi Ahmad untuk Tingkatkan Kualitas Produksi Multivision Plus

Kamis, 20 Juli 2023 - 23:45 WIB
loading...
Raam Punjabi Gandeng...
Raam Punjabi dan Raffi Ahmad akan menjalin kerja sama. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Produser Multivision Plus Raam Punjabi berkolaborasi dengan Raffi Ahmad untuk jalin kerja sama di bidang perfilman. Kerja sama ini diharapkan mampu meningkatkan kinerja Multivision Plus untuk memproduksi film dengan konten-konten yang menarik.

“Kami berharap kerja sama nanti mampu meningkatkan produksi film-film terbaik serta mendukung industri hiburan Indonesia dalam menghasilkan konten yang lebih berkualitas dan menyediakan lebih banyak lapangan kerja industri kreatif bagi para pemain dan kru," kata Raam Punjabi di Jakarta, Kamis (20/7/2023).

“Dan yang tidak kalah penting kerja sama nanti untuk menjaga kualitas penyajian konten yang melampaui standar industri sebelumnya dan memenuhi standar global, sehingga dapat terus berkontribusi dalam pengembangan industri kreatif nasional,” tambahnya.

PT. Tripar Multivision Plus milik Raam Punjabi sudah berkecimpung di industri perfilman nasional selama lebih dari 50 tahun. Perusahaan ini telah memiliki lebih dari 650 judul film serta 15.000 jam tayang serial televisi.

"Dengan pengalaman lebih dari 50 tahun, kami memiliki komitmen untuk menyajikan hiburan dengan kisah-kisah yang lebih inspiratif serta memiliki daya pikat yang kuat bagi penonton melalui karya sinematografi yang berkualitas," ujar Raam.

Produksi film Multivision Plus nanti bakal menghadirkan wajah baru yang semakin memikat penonton sekaligus kaya akan sajian ragam budaya dengan kualitas internasional.

"Ke depan produksi-produksi film Multivision Plus juga akan membawa industi perfilman di Indonesia semakin semarak dan diakui dunia internasional," pungkas Raam.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lewat Film DoWa JuSeYo,...
Lewat Film DoWa JuSeYo, Heart Pictures Siap Ramaikan Industri Film
Minka Rosie Production...
Minka Rosie Production Debut Siapkan 4 Film Sekaligus, Salah Satunya Disutradarai Prisia Nasution
Dorong Kemajuan Industri...
Dorong Kemajuan Industri Film Nasional, Kemenparekraf Berencana Beri Intensif pada Rumah Produksi
Dikira Film Religi,...
Dikira Film Religi, Siskaee Awalnya Ingin Gunakan Kramat Tunggak untuk Ubah Imej
Siskaee Dibayar Rp10...
Siskaee Dibayar Rp10 Juta untuk Main Film Kramat Tunggak, Ngaku Dipaksa Lakoni Adegan Mesum
Warnai Sinema Indonesia,...
Warnai Sinema Indonesia, View Finder Entertainment Gandeng Adinda Thomas Main Film Thriller
Peregrine Studios Hadirkan...
Peregrine Studios Hadirkan Film Horor Mantra Surugana, Kental Budaya Lokal Sunda
Syuting di Destinasi...
Syuting di Destinasi Wisata Jadi Ajang Promosi, Sandiaga Uno Kaji Insentif bagi Rumah Produksi
Dukung Kemajuan Film...
Dukung Kemajuan Film Lokal, Kemenparekraf Gelontorkan Dana Rp75 Miliar untuk 100 Rumah Produksi
Rekomendasi
Daftar 10 Miliarder...
Daftar 10 Miliarder Olahraga Terkaya versi Forbes di Tahun 2025
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Berita Terkini
KemenPPPA-Kowani Pecahkan...
KemenPPPA-Kowani Pecahkan Rekor MURI pada Perayaan Hari Kartini 2025
1 jam yang lalu
Its Family Time! Chilling...
Its Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
1 jam yang lalu
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
1 jam yang lalu
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
2 jam yang lalu
Cahaya Manthovani Diganjar...
Cahaya Manthovani Diganjar Puspa Nawasena, Simbol Semangat Kartini Masa Kini
2 jam yang lalu
Peringati Hari Kartini,...
Peringati Hari Kartini, Eka Devi Mentari Ajak Anak-anak Panti Belajar Merias Wajah
3 jam yang lalu
Infografis
Militer China Kepung...
Militer China Kepung Taiwan untuk Simulasi Invasi Besar-besaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved