Tessa Mariska Salah Lirik saat Nanyikan Lagu Barbie, Netizen: Sengaja Biar Viral

Minggu, 30 Juli 2023 - 15:15 WIB
loading...
Tessa Mariska Salah...
Tessa Mariska saat menyanyikan lagu Barbie dengan lirik yang salah. Foto/Tangkapan layar TikTok @tessamariska_
A A A
JAKARTA - Artis lawas Tessa Mariska kembali mencuri perhatian publik dengan cara menyanyikan lagu Barbie dengan lirik yang salah. Diketahui, Tessa tak hanya sekali menyanyikan lagu salah lirik.

Sebelumnya, Tessa sukses mencari perhatian publik dengan menyanyikan lagu Loneliness dan Get Loose dengan lirik yang salah kemudian diunggah di media sosial. Alhasil, tingkahnya tersebut viral.

Nah, terbaru Tessa Mariska kembali menyanyikan sebuah lagu yang filmnya sedang ramai diperbincangkan yakni Barbie. Ia melafalkan liriknya dengan salah dan kembali ramai diperbincangkan.

Berdasarkan pantauan dari video yang beredar, terlihat Tessa Mariska menyanyikan lagu Barbie dalam acara Insert Anniversary 2023. Saat itu, ia tampil ala Barbie dengan mengenakan gaun dan aksesoris kepala yang serba pink.



"Ayam bebi gel, in de bebi wol. Ayam in plastik and fantastiklah ohh (I'm a Barbie girl in a Barbie worldLife in plastic, it's fantastic)," begitu bunyi lirik lagu Barbie dilafalkan Tessa Mariska yang diunggah di media sosialnya yang dikutip Minggu (30/7/2023).

Niatnya menghibur publik lewat unggahan video dirinya sedang menyanyikan lagu Barbie dengan lirik yang salah, justru banyak netizen yang menghujatnya.

Sebagaimana dilansir dari unggahan @ratu.nyinyir.official yang memposting ulang video Tessa Mariska, banyak netzien menghujatnya dan menyebut ia sedang mencari panggung dengan cara bernyanyi dengan lirik yang salah.

"Demi trending topik malu-maluin diri sendiri zaman sekarang," sindir netizen @gii******.

"Orang dipermalukan malah bangga," kata netizen lainnya @dyah****

"Lama-lama dia emang sengaja salah biar viral," ungkap warganet lainnya @chan*****.

"Sepertinya dia sengaja," tutur @tuut******.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1829 seconds (0.1#10.140)