5 Bahan Alami Ini Bisa Menebalkan Alis, Salah Satunya Pisang Mentah
loading...
A
A
A
JAKARTA - Alis yang tebal dengan bentuk sempurna dapat memberikan tampilan yang indah pada wajah. Namun, tidak semua orang memiliki alis yang tebal natural.
Untung, ada beberapa bahan alami yang dapat dicoba untuk membantu menebalkan alis tanpa harus mengandalkan produk kimia yang mahal.
Berikut adalah 5 bahan alami yang bisa digunakan untuk merawat dan menebalkan alis, dikutip dari berbagai sumber, Selasa (5/9/2023).
Anda dapat mengambil sedikit minyak kelapa dan memijatnya dengan pola melingkar di area alis. Lalukan hal ini pada malam hari, dan biarkan selama semalaman lalu dibilas keesokan harinya.
Cara menggunakannya adalah dengan mencampurkan perasan bawang bombai dengan madu kemudian di aplikasikan pada area alis.
Untung, ada beberapa bahan alami yang dapat dicoba untuk membantu menebalkan alis tanpa harus mengandalkan produk kimia yang mahal.
Berikut adalah 5 bahan alami yang bisa digunakan untuk merawat dan menebalkan alis, dikutip dari berbagai sumber, Selasa (5/9/2023).
1. Minyak Tea Tree
Minyak tea tree diketahui merangsang pertumbuhan dan ketebalan alis dengan menciptakan lapisan pelembab untuk kesehatan seluler serta folikel rambut.2. Minyak Kelapa
Minyak kelapa dapat membantu rambut tumbuh subur dan tetap sehat. Minyak kelapa bisa menjadi salah satu nutrisi alami terbaik untuk rambut sekaligus bahan untuk menebalkan alis.Anda dapat mengambil sedikit minyak kelapa dan memijatnya dengan pola melingkar di area alis. Lalukan hal ini pada malam hari, dan biarkan selama semalaman lalu dibilas keesokan harinya.
3. Lidah Buaya
Dalam sebuah penelitian dikatakan bahwa lidah buaya membantu pertumbuhan rambut serta memiliki efek memperkuat rambut dan folikel. Anda bisa mengaplikasikan gel dengan campuran minyak kelapa dan oleskan pada alis kurang lebih 15 menit.4. Bawang Bombai
Bawang bombai meningkatkan pertumbuhan rambut. Mengandung banyak mineral (terutama zat besi) yang membantu pertumbuhan rambut dengan memberikan oksigen ke folikel.Cara menggunakannya adalah dengan mencampurkan perasan bawang bombai dengan madu kemudian di aplikasikan pada area alis.
5. Pisang Mentah
Berdasarkan penelitian pada sebuah binatang, pisang mentah dapat mendorong pertumbuhan rambut yang bisa dijadikan bahan untuk menebalkan alis. Haluskan pisang dengan campuran madu, kemudian aplikasikan pada alis.(tsa)