Benarkah Daun Kersen Dapat Menurunkan Kolesterol? Cek Faktanya

Selasa, 19 September 2023 - 14:14 WIB
loading...
Benarkah Daun Kersen Dapat Menurunkan Kolesterol? Cek Faktanya
Kolesterol tinggi dapat diturunkan dengan mengonsumsi rebusan daun kersen. Foto/Wikipedia
A A A
JAKARTA - Kolesterol tinggi dapat diturunkan dengan mengonsumsi rebusan daun kersen atau ekstraknya. Hal ini karena daun kersen memiliki kandungan fitokimia flavonoid, seperti flavon, flavonon, flavan, dan biflavan.

Tanaman ini sangat mudah tumbuh dan ditemukan di wilayah tropis. Banyak orang yang memanfaatkan baik buah maupun daunnya.

Berdasarkan sejumlah penelitian, daun kersen bisa menurunkan kolesterol. Namun, masih sangat terbatas penelitian yang membuktikan efektivitas daun kersen dalam penanganan kolesterol juga tekanan darah tinggi.

Penelitian Daun Kersen Dapat Menurunkan Kolesterol


Dalam jurnal bertajuk "Efektivitas Air Rebusan Daun Kersen Terhadap Kadar Kolesterol pada Lansia" yang diterbitkan Jurnal Kesehatan, daun kersen mampu menurunkan kadar kolesterol.



Penelitian tersebut menggunakan 10 lembar daun kersen yang direbus dengan 500 ml air. Setelah tersisa 250 ml atau satu gelas, maka air tersebut dapat dikonsumsi dalam keadaan hangat.

Air rebusan daun kersen itu dikonsumsi dua kali sehari, yakni setiap pagi dan sore. Selama tujuh hari, penelitian dilakukan pada 20 lansia yang punya kolesterol tinggi sebagai subjeknya.

Dari penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat penurunan kadar kolesterol dari yang tadinya 234,30 mg/dL menjadi rata-rata 204,90 mg/dL.



Selain baik untuk kolesterol, daun kersen juga dipercaya baik untuk menjaga imunitas tubuh, mengatasi masalah pencernaan, meredakan peradangan, hingga mengontrol gula darah.

Meski begitu, sebelum mengonsumsi daun tersebut sebaiknya penderita kolesterol tinggi berkonsultasi dengan dokter agar diberikan penangan yang sesuai.

Selain mengonsumsi berbagai makanan dan minuman yang dipercaya dapat menurunkan kolesterol, penderita kolesterol tinggi juga wajib menjaga pola hidup dengan berolahraga dan tidak merokok.
(okt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2514 seconds (0.1#10.140)