Bella Hadid Beri Dukungan untuk Palestina: Saya Mengutuk Serangan Teroris Terhadap Warga Sipil

Jum'at, 27 Oktober 2023 - 10:05 WIB
loading...
Bella Hadid Beri Dukungan...
Bella Hadid untuk pertama kalinya angkat bicara tentang perang yang sedang berlangsung antara Palestina dan Israel. Hal ini disampaikan di Instagram pribadinya. Foto/Page Six
A A A
JAKARTA - Bella Hadid untuk pertama kalinya angkat bicara tentang perang yang sedang berlangsung antara Palestina dan Israel . Hal ini disampaikan model tersebut melalui unggahan di Instagram pribadinya.

Dilansir dari Page Six, Jumat (27/10/2023) Bella yang merupakan model asal Palestina ini meminta maaf kepada penggemar lantaran sempat bukam selama beberapa minggu terkait serangan antara Hamas dan Israel .

“Saya belum menemukan kata-kata yang tepat untuk 2 minggu terakhir yang sangat rumit dan mengerikan ini, minggu-minggu yang telah mengalihkan perhatian dunia kembali pada situasi yang telah merenggut nyawa tak berdosa dan mempengaruhi banyak keluarga selama beberapa dekade,” kata Bella.

“Banyak yang ingin kukatakan, tapi untuk hari ini, aku akan menyampaikannya secara singkat," tambahnya.



Bella Hadid Beri Dukungan untuk Palestina: Saya Mengutuk Serangan Teroris Terhadap Warga Sipil

Foto/Page Six

Sejak perang dimulai, adik Gigi Hadid ini menjelaskan bahwa dia telah menerima ratusan ancaman pembunuhan setiap hari dan keluarganya merasa dalam bahaya. Namun, dia menolak untuk bungkam lebih lama lagi.

“Hati saya berdarah karena rasa sakit akibat trauma yang saya lihat terjadi, serta trauma turun-temurun dari darah Palestina saya,” jelasnya.

“Melihat dampak serangan udara di Gaza, saya berduka bersama semua ibu yang kehilangan anak-anaknya. dan anak-anak yang menangis sendirian, semua ayah, saudara laki-laki, saudara perempuan, paman, bibi, teman-teman yang hilang yang tidak akan pernah lagi hidup di bumi ini," lanjutnya.

Di sisi lain, dia juga merasa prihatin atas warga Israel yang telah menanggung penderitaan dan dampaknya sejak serangan mendadak Hamas pada 7 Oktober 2023.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cerita Pilu Sutradara...
Cerita Pilu Sutradara Palestina Pemenang Oscar sebelum Dibebaskan Israel, Kepalanya Ditendang bak Bola
Profil Hamdan Ballal,...
Profil Hamdan Ballal, Sutradara No Other Land yang Ditangkap Tentara Israel usai Dianiaya
Kronologi Hamdan Ballal...
Kronologi Hamdan Ballal Sutradara No Other Land Diserang dan Ditangkap Militer Israel
Hidup di Bawah Tekanan,...
Hidup di Bawah Tekanan, Bianca Censori Takut Cerai dengan Kanye West
Tom Cruise dan Brad...
Tom Cruise dan Brad Pitt Bersaing Dapatkan Mikey Madison
Rencana Pernikahan Selena...
Rencana Pernikahan Selena Gomez dan Benny Blanco Terungkap
Justin Bieber Kembali...
Justin Bieber Kembali Diduga Gunakan Narkoba, Kepergok Pegang Ganja
Ramadhan Peduli Negeri...
Ramadhan Peduli Negeri Hadirkan Kebahagiaan di Pelosok Indonesia hingga Kamp Pengungsi Palestina
JK Rowling Sindir Bintang...
JK Rowling Sindir Bintang Harry Potter soal Transgender
Rekomendasi
Minyak Mentah Rusia...
Minyak Mentah Rusia Mengalir Deras ke Negara BRICS
Kapan Jadwal Timnas...
Kapan Jadwal Timnas Indonesia vs China? Laga Penentu Skuad Garuda
Kampanye Sejuknya Berbagi,...
Kampanye Sejuknya Berbagi, AC AQUA Elektronik Sebarkan Kesejukan di Bulan Suci
Berita Terkini
Kim Soo Hyun Batalkan...
Kim Soo Hyun Batalkan Fan Meeting, Kasus Kim Sae Ron Memanas
16 menit yang lalu
Cerita Pilu Sutradara...
Cerita Pilu Sutradara Palestina Pemenang Oscar sebelum Dibebaskan Israel, Kepalanya Ditendang bak Bola
56 menit yang lalu
Bobon Santoso Blak-blakan...
Bobon Santoso Blak-blakan Tidak Suka Willie Salim, Apa Penyebabnya?
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Rabu 26 Maret 2025: Aliya Diperiksa Polisi
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin, Rabu 26 Maret 2025: Alysa Terbukti Tak Bersalah
2 jam yang lalu
Pilihan Utama Menjaga...
Pilihan Utama Menjaga Kesehatan Tubuh: NK Health Hadirkan Layanan Fisioterapi Berkualitas di Bintaro
2 jam yang lalu
Infografis
3 Anggota NATO Tolak...
3 Anggota NATO Tolak Gagasan Trump untuk Mengusir Warga Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved