Hafiz Indonesia Menangkan Kategori Program Ramadan Terpopuler

Rabu, 20 September 2017 - 22:19 WIB
Hafiz Indonesia Menangkan Kategori Program Ramadan Terpopuler
Hafiz Indonesia Menangkan Kategori Program Ramadan Terpopuler
A A A
JAKARTA - Dua program unggulan RCTI berjaya di Indoensia Television Awards (ITA) 2017 di MNC Studios, Jakarta, Rabu (20/9/2017). Hafiz Indonesia memenangkan kategori Porgram Ramadan dan Premier League berjaya di kategori Sport Match Populer.

Irfan Hakim, sebagai host Hafiz Indonesia, sangat senang programnya bisa menang. Dia pun berharap, program yang dia bawakan setiap bulan Ramadan itu bisa memberikan tontonan yang bermanfaat selama bulan suci.

“Ini adalah tahun kelima bagi kami untuk memberikan tontonan yang berguna. Terima RCTI Bu Kanti dan Bu Dini serta Pak Fabian dan tim programming serta para peserta yang telah menginspirasi," ujar Irfan Hakim di MNC Studios, Jakarta, Rabu (20/9/2017).

Kebahagiaan juga dirasakan tim di balik program Premier League. Program RCTI yang menayangkan pertandingan sepak bola liga Inggris ini juga turut berjaya di ITA 2017 dengan memenangkan ketegori Sport Match Populer.

"Terima kasih untuk RCTI. Dan terima kasih untuk jajaran direkasi Bu Kanti, Bu Dini dan Pak Tantan serta para presenter yang telah membawa acara. Salam Olahraga," ujar perwakilan program Premier League.

Indonesia Television Awards 2017 dibuka oleh penampilan Bunga Citra Lestari yang menyanyikan lagu Aku Wanita. Lalu dilanjut penampilan dari Armand Maulana yang berduet dengan Rizky Febian dalam menyanyikan lagu Cukup Tahu.

ITA Awards akan dimeriahkan oleh Minho SHINee dan Foxes. Selain itu, sejumlah penyanyi Tanah Air pun juga akan menyumbangkan suaranya. Ayu Ting Ting berduet dengan Iis Dahlia dan Inul Daratista.

Acara ini akan berlangsung selama 2,5 jam. Ajang ITA Awards akan ditutup oleh penampilan Minho yang tampil bersama sejumlah bintang tamu, penyanyi Indonesia dan para pemenang ajang ini.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6680 seconds (0.1#10.140)