Tips Memilih Sandal Wanita, Ketahui Bentuk dan Ukuran Kaki

Jum'at, 26 Januari 2024 - 12:14 WIB
loading...
Tips Memilih Sandal...
Memilih sandal sesuai ukuran membuat sandal nyaman digunakan. Foto/Dok AladinMall
A A A
JAKARTA - Sebelum membeli, ketahui tips memilih sandal wanita yang sesuai dengan ukuran kaki. Dengan ukuran yang pas, sandal pun nyaman dipakai.

Sandal semakin diminati karena cocok digunakan pada berbagai kesempatan, baik untuk aktivitas harian yang santai hingga keperluan semi formal dan formal.

Satu hal yang harus diingat dalam membeli sandal . Utamakan kenyamanan sebelum menentukan model yang disukai. Kemudian, sesuaikan ukurannya.

Selengkapnya, berikut tips memilih sandal wanita yang nyaman dan modis.

Tips Memilih Sandal Wanita

1. Sesuaikan dengan Ukuran Kaki

Ukuran yang tidak pas, terlalu sempit misalnya, membuat jari-jari kaki menonjol keluar dari batas sandal memberikan kesan yang berantakan. Baiknya, jari-jari kaki berada di sandal bagian dalam. Idealnya jarak sandal dengan jari kaki pada bagian dalam setidaknya 1 cm dari dalam sandal. Perlu diperhatikan, apabila kamu memiliki sandal dengan hak, kemungkinan akan mendorong kaki keluar dari sandal. Pastikan juga memilih sandal yang membuat tumit terlihat agak menonjol sehingga jari kaki tidak keluar dari sandal. Hasilnya kaki kamu tidak terluka dan dapat menjaga postur saat berjalan.

2. Sesuaikan Kegunaannya

Pastikan kamu membeli sandal sesuai kegunaannya. Apakah untuk kegiatan santai seperti berlibur ke pantai, untuk aktivitas sehari-hari seperti ke kamar mandi, penggunaan daily activities indoor maupun outdoor, dan ataukah untuk acara-acara tertentu yang dapat menunjang penampilan?

Sandal berujung tertutup dengan model yang lebih formal dapat dimanfaatkan sebagai sandal multifungsi. Nyaman dikenakan sehari-hari namun juga masih layak dipakai menemani kamu beraktivitas dan bepergian.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1480 seconds (0.1#10.140)