Batik Chic Sambut Imlek dengan Koleksi Perpaduan Tenun di JFT 2024

Sabtu, 27 Januari 2024 - 11:10 WIB
loading...
Batik Chic Sambut Imlek...
Batik Chic menyambut Tahun Baru Imlek dengan menghadirkan koleksi perpaduan tenun di Jakarta Fashion Trend (JFT) 2024 di Sarinah pada Rabu, 24 Januari 2024. Foto/dok JFT 2024
A A A
JAKARTA - Batik Chic menyambut Tahun Baru Imlek dengan menghadirkan koleksi perpaduan tenun di Jakarta Fashion Trend (JFT) 2024. Ajang ini digelar di Tananusa Sarinah, Jakarta pada Rabu, 24 Januari 2024.

Dalam koleksinya, Batik Chic menggunakan kain jacquard. Ini merupakan kain tenun bermotif seperti kain printing sehingga menghasilkan pola yang unik. Hal tersebut tampak pada bagian belakang setiap busana yang dihadirkan.

Serat-serat benang yang mengambang menjadi ciri khas dari kain jacquard. Di JFT 2024, Batik Chic juga memamerkan koleksi dari tenun sutra Garut dengan motif khas Garut berbentuk gemotris dan bunga-bunga berukuran besar.

Sedangkan motif batik yang dipamerkan terdiri dari sidomulyo dan parang.



Batik Chic Sambut Imlek dengan Koleksi Perpaduan Tenun di JFT 2024

Foto/dok JFT 2024

Sedangkan pada penggunaan warnanya, koleksi anyar Batik Chic ini didominasi oleh warna merah. Sehingga menambah kesan kuat dalam perayaan Tahun Baru Imlek.

Di sisi lain, warna merah juga dipercaya oleh masyarakat Tionghoa memiliki arti keberuntungan, kelimpahan, serta kebahagiaan.

Maka dari itu, koleksi ini sangat cocok digunakan untuk berbagai kesempatan. Mulai dari kegiatan formal atau non formal yang terdiri dari dress, kimono, outer, celana, dan blouse lengkap dengan aksen bordir dan geometri.

Batik Chic tampil pada parade keempat atau penutup JFT 2024 dengan ditemani jenama lokal Indonesia yang menampilkan koleksi menarik. Di antaranya Rose Ma Lina x Sofie, Karina Rozy, Chaera Lee, Adinda Moeda, KojieSan x Eko Tjandra, Dots Indonesia x Fiorellya, FUKU x Yanti Adeni, Honor x Eko Tjandra, dan Priscilla Saputro.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1134 seconds (0.1#10.140)