Wisata Religi : Menelusuri Masjid-masjid Tua Jakarta Yang Sarat Sejarah

Jum'at, 01 Mei 2020 - 08:30 WIB
loading...
Wisata Religi : Menelusuri...
Masjid Cut Meutia yang berada di Kawasan Menteng ini, sangat ikonik di Jakarta. Foto dok okezone/kemendikbud/wikipedia/gpswisataindonesia/museummasjidtua
A A A
Kota Jakarta saratdengan sejarah. Dalam perjalanannya, Jakarta juga tidak bisa dipisahkan dengan agama Islam. Dulu bernama Sunda Kelapa, kemudian Batavia dan akhirnya bernama Jakarta. Para penguasa kawasan ini konon, masih memiliki hubungan kekerabatan dengan Fatahillah.

Dalam literatur sejarah tercatat, pada 1511 M penguasa Sunda Kelapa dikisahkan pernah bergabung dengan Kesultanan Demak untuk menghadang kekuatan Portugis di Malaka. Sejumlah sejarawan pun menyimpulkan, sejatinya wajah Jakarta dulu adalah bernuansa Islam. Hingga saat kekuatan Kerajaan Pajajaran masuk di Sunda Kelapa pada 1522.

Hingga kini, nuansa Islam di Jakarta masih mengakar kuat. Ini dapat dilihat dari banyaknya masjid-masjid bersejarah yang hingga kini masih berdiri kokoh. Masjid-masjid berusia ratusan tahun, masih ada di berbagai penjuru Jakarta.

Berikut beberapa masjid tua yang sangat ikonik dengan Kota Jakarta.

1. Masjid Luar Batang

Wisata Religi : Menelusuri Masjid-masjid Tua Jakarta Yang Sarat Sejarah


Masjid Luar Batang adalah nama populer dari Masjid Jami Keramat Luar Batang. Lokasinya terletak di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara, tepatnya di Jalan Luar Batang, Gang V No. 1, Kelurahan Penjaringan. Masjid ini sering dikunjungi para peziarah, karenadi dalam kompleks masjid itu terdapat ruang makam keramat Al-Habib Husein bin Abubakar Alaydrus dan asistennya, seorang keturunan Tionghoa bernama Habib Abdul Kadir.

Menilik sejarahnya, berdirinya masjid berawal dari kedatangan seorang pemuda tampan berasal dari belahan Jazirah Arab, tepatnya di daerah Hadhramaut, Yaman Selatan, datang ke Batavia pada 1736 Masehi atau awal abad ke-18. Pemuda yang dilahirkan dalam keadaan yatim piatu itu hijrah ke Batavia melalui Pelabuhan Sunda Kelapa. Pada saat itu Pelabuhan Sunda Kelapa termasuk Bandar yang paling ramai di pulau Jawa.

Di kawasan berawa-rawa dan terdapat banyak pohon bakau, terletak di bagian barat Sunda Kelapa yang berbentuk teluk itulah dibangun surau (musala) oleh Alhabib Husen sebagai tempat beribadah dan bershalawat.Di masjid inilah, Alhabieb menyiarkan agama Islam dan banyak penduduk yang datang untuk mohon doa. Perjuangannya mensyiarkan Islam bukan tanpa rintangan. Habieb Husen, dianggap musuh besar oleh penjajah Belanda. Semasa hidup Habib Husen belum pernah menikah, sampai akhir hayatnya pada Kamis, 17 Ramadan 1169 Hijriah atau bertepatan dengan 27 Juni 1756 Masehi dalam usia kurang lebih 30-40 tahun.

2. Masjid Cut Meutia, Menteng.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Rekomendasi
5 Ayat Al Quran dan...
5 Ayat Al Qur'an dan Hadis Tentang Malam Nuzulul Qur'an
MNC Sekuritas Gencar...
MNC Sekuritas Gencar Edukasi Pasar Modal Syariah hingga Cikarang dan Cibinong
Polemik Disertasi Bahlil,...
Polemik Disertasi Bahlil, Iluni UI Desak Rektor Bersikap Tegas
Berita Terkini
7 Poin Tuntutan Ibu...
7 Poin Tuntutan Ibu Kim Sae Ron ke Kim Soo Hyun, Desak Permintaan Maaf
34 menit yang lalu
Reaksi Awal Ratu Elizabeth...
Reaksi Awal Ratu Elizabeth II atas Kematian Putri Diana Picu Kemarahan Publik
1 jam yang lalu
Beredar Foto Vulgar...
Beredar Foto Vulgar Kim Soo Hyun Cuci Piring, Diduga Diambil di Dapur Kim Sae Ron
2 jam yang lalu
Aturan Kecantikan yang...
Aturan Kecantikan yang Tak Boleh Dilanggar Wanita Kerajaan, Penampilan Kate dan Markle Tuai Sorotan
3 jam yang lalu
Kehidupan Pangeran Harry...
Kehidupan Pangeran Harry Tanpa Ayah dan Saudarahnya Menyedihkan, Terasa Asing dan Menakutkan
6 jam yang lalu
Nagita Slavina Suka...
Nagita Slavina Suka Koleksi Baru ISAGO, Cocok Buat Anak Muda
11 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved