Wisata Religi : Menelusuri Masjid-masjid Tua Jakarta Yang Sarat Sejarah

Jum'at, 01 Mei 2020 - 08:30 WIB
loading...
A A A
Masjid Al Anwar ini iyakini dibangun oleh sekelompok orang Bali di Batavia pada tahun 1761. Sebagaimana tertulis pada kaligrafi di ambang pintu sebelah timur, Masjid Angke dibangun pada tahun 1761 M (tepatnya, tanggal 26 Sya'ban 1174 H). Mengingat letaknya yang berada di tengah-tengah permukiman --pada saat itu-- suku Bali di Batavia, sejarawan Denys Lombard dan juga Adolf Heuken cenderung menganggap orang-orang Bali itulah yang membangun masjid tersebut.

Dugaan ini diperkuat oleh arsitektur masjid yang untuk sebagiannya berciri budaya Bali. Tercatat pula bahwa pada tahun 1804, seorang kapitan (pemimpin) suku Bali bernama Mohammad Paridan Tousalette Babandan telah menyumbangkan perolehannya dari sewa dua puluh lima rumah petak miliknya di daerah Patuakan (kini kawasan Jl Perniagaan) untuk kas Masjid Angke.

Namun demikian, ada pula yang meyakini bahwa Masjid Angke dibangun oleh seorang wanita Tionghoa bernama Tan Nio, dengan arsiteknya Syaikh Liong Tan. Di pemakaman kecil di belakang masjid ini memang terdapat beberapa kuburan. Yang tertua di antaranya nisannya bertulisan aksara Cina: "Chen men Wang shi zhi mu", 'Nisan ny. Chen yang lahir sebagai Wang'. Namun demikian, keberadaan masjid ini konon diyakini sebagai lokasi pertemuan- pertemuan rahasia melawan Belanda.

7. Masjid Jami An-Nawier Pekojan

Wisata Religi : Menelusuri Masjid-masjid Tua Jakarta Yang Sarat Sejarah


Keberadaan masjid Jami an-Nawier atau yang lebih dikenal sebagai Masjid Jami Pekojan ini tidak dapat di lepaskan dari kiprah pendirinya, Komandan Dahlan. Ia adalah seorang tokoh ulama yang sangat disegani pada masanya. Ia dimakamkan di sebelah utara masjid, dikelilingi batu-batu besar pahatan abad ke-18.

Masjid Jami Pekojan merupakan salah satu masjid tua dan sangat besar pengaruhnya dalam penyebaran agama Islam di Jakarta pada masa lampau. Setiap Jumat tidak kurang dari 2.000 jamaah shalat di masjid ini.
(wid)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Rekomendasi
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
Profil Irjen Pol Suwondo...
Profil Irjen Pol Suwondo Nainggolan, Jebolan Akpol 1994 Jadi Asisten Logistik Kapolri
Menteri Hukum Tegaskan...
Menteri Hukum Tegaskan Bukan Keinginan Prabowo Percepat Pembahasan RUU TNI
Berita Terkini
Mat Solar Semasa Hidupnya...
Mat Solar Semasa Hidupnya Sering Berangkatkan Tetangganya Umrah
28 menit yang lalu
Keluarga Kim Sae Ron...
Keluarga Kim Sae Ron Berencana Melaporkan Kim Soo Hyun dan Gold Medalist
1 jam yang lalu
Raja Charles III Beri...
Raja Charles III Beri Sinyal Positif Pangeran Harry Kembali ke Kerajaan Inggris
1 jam yang lalu
Bobon Santoso Blak-blakan...
Bobon Santoso Blak-blakan Belum 100% Siap Mualaf dan Masuk Islam
2 jam yang lalu
Di Balik Kegemaran Meg...
Di Balik Kegemaran Meg Ryan Operasi Plastik, Wajahnya Terlihat Makin Memburuk
3 jam yang lalu
Rencana Buruk Meghan...
Rencana Buruk Meghan Markle Kembali ke Inggris, Kate Middleton Pasang Badan
4 jam yang lalu
Infografis
Upaya Mengatasi Banjir...
Upaya Mengatasi Banjir di Jakarta, 13 Sungai Dikeruk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved