Miss Indonesia Audrey Vanessa Bakal Angkat Isu Kekerasan Seksual di Miss World 2024

Selasa, 13 Februari 2024 - 21:29 WIB
loading...
Miss Indonesia Audrey...
Miss Indonesia Audrey Vanessa akan mengangkat isu kekerasan seksual di ajang Miss World 2024. Foto/ Instagram.
A A A
JAKARTA - Miss Indonesia Audrey Vanessa siap mengangkat isu kekerasan seksual di ajang Miss World 2024 yang akan digelar di Mumbai, India pada 9 Maret 2024.

Isu kekerasan itu akan dituangkan lewat lagu ciptaannya, Break The Silence. Tembang ini menjadi salah satu persiapan Audrey sebelum berangkat ke India pada 17 Februari 2024.



Lagu Break The Silence dibuatnya ini memang mengenai isu pelecehan seksual dan tindakan kekerasan yang dialami wanita dan anak-anak.

Audrey mengatakan dirinya terjun langsung menemui para korban dan membantu memberikan pendampingan.

“Kita benar-benar ingin membantu korban untuk pulih secara mental dan fisik, kita bertemu dengan anak-anak ini berkali-kali dan membawanya ke psikolog dan kasih support secara hukum,” kata Audrey di Press Conference Miss Indonesia Goes to Miss World 2024 di MNC Studio, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (13/2/2024).

Audrey menjelaskan keprihatinannya dengan kejadian tersebut yang menimpa anak-anak perempuan di bawah umur. Tak hanya bagian dari proyek, Audrey mengaku benar merasa prihatin dan memutuskan untuk sering bertemu dengan para korban dan orangtuanya untuk memberikan dukungan.

“Aku tetap bertemu dengan mereka, bahkan kita bermain bersama, dan aku juga tanya cita-cita mereka,” ucap Audrey.



Melalui proyek Break The Silence ini, Audrey berharap perempuan dan anak-anak dari korban kekerasan maupun pelecehan seksual bisa terus speak up dan tak takut untuk menyuarakan hak mereka.

“Aku berharap tak ada lagi kejadian serupa yanh menimpa anak-anak dan wanita, mereka tetap harus menyuarakan hak dan kebenaran mereka meski dengan suara yang bergetar,” jelasnya.

Sebagai informasi, Miss World 2024 sendiri akan disiarkan langsung dari Mumbai, India pada 9 Maret 2024.

Audrey Vanessa sendiri akan berangkat ke New Delhi, India pada 17 Februari 2024 dan menjalankan karantina sebelum melenggang di Miss World 2024.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1618 seconds (0.1#10.140)