Deretan Program GTV Siap Temani Kamu Mengisi Waktu Luang saat Puasa!

Selasa, 26 Maret 2024 - 11:22 WIB
loading...
Deretan Program GTV...
Masih bingung tontonan apa yang bisa temani kamu selama puasa? Deretan program unggulan GTV ini bisa jadi peneman puasa kamu! Foto/ MNC Media.
A A A
JAKARTA - Hampir pertengahan bulan Ramadan, kamu masih bingung tontonan apa yang bisa temani kamu selama puasa? Mungkin deretan program unggulan GTV ini bisa jadi peneman puasa kamu!

Mulai dari sahur kamu akan ditemani perjalanan Xiao Yan menjadi master pengobatan di “Asian series Platinum: legenda pendekar langit” dan video-video viral di “KV +62”, dijamin buat sahur kamu jadi lebih seru!

Siangnya, Habib Ja’far dan Vidi Bule akan temani kamu healing sambil cari faedah penting di “CFD: CARI FAEDAH”. Dilanjut kocak dan serunya para penghuni kosan tante erni di “SHARELOC”. Nunggu puasa bengong aja? Nonton “rindu suara adzan” ajalah! Paten lucunya, paten juga ilmunya!

Selesai buka, yang bikin kaya rame-rame juga sudah siap bagi-bagi kejutan! Akan ada Andhika Pratama dan Gilang Gombloh yang siap bagi-bagi THR di “SUPERDEAL INDONESIA”.

Selain nonton program-program unggulan GTV, Kamu juga bisa loh isi waktu luang dengan melakukan banyak kegiatan bermanfaat! Mulai dari ikut komunitas sampai latihan dance bisa banget kamu lakukan. Kegiatan ini recommended banget karena GTV sebagai “home of real talent” siap undang kamu untuk ikut talent search group dance/ grup tari pertama di TV Indonesia yaitu “Amazing Dance Indonesia”.

Ajang ini merupakan wadah di mana grup-grup tari terbaik di Indonesia bisa saling menginspirasi dan menggali potensi yang mereka punya

Jadi, untuk kamu yang memiliki grup dance/ grup tari baik kontemporer, tradisional, modern, atau bahkan kreasi bisa mempersiapkan diri mulai saat ini. Untuk info lengkap, kamu bisa langsung follow social media @officialgtvid untuk update lengkap seputar “Amazing Dance Indonesia”. Jangan lewatkan juga keseruan program GTV lainnya melalui aplikasi RCTI+ dan Vision+.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1842 seconds (0.1#10.140)