Fenomena Anak-Anak Diserang Batuk Pilek, Apa Penyebabnya?

Selasa, 26 Maret 2024 - 12:01 WIB
loading...
Fenomena Anak-Anak Diserang...
Belakangan ini banyak sekali anak-anak diserang batuk dan pilek hingga demam. Lalu, apa penyebabnya? Foto/ shutterstock
A A A
JAKARTA - Belakangan ini banyak sekali anak-anak mudah jatuh sakit. Mereka diserang batuk dan pilek hingga demam. Tentu saja hal ini membuat para orang tua khawatir akan kesehatan si kecil. Lalu, apa penyebab di balik fenomena ini?

Dokter Spesialis Anak, dr. Ardi Santoso mengungkap bahwa kondisi ini disebabkan oleh krisis iklim. Hal ini yang membuat anak batuk-batuk di malam hari, lalu pilek berat pada pagi hari.



“Kalau malam batuk gak berhenti-henti kalo nggak muntah. Kalo pagi pilek hidungnya mampet. Apa yang terjadi? Nggak usah kaget, itu namanya krisis iklim,” ujar dr. Ardi, dikutip dari unggahan akun Instagramnya @ardisantoso, Selasa (26/3/2024).

Krisis iklim membuat suhu berubah dengan sangat drastis. Bahkan dari pagi hingga ke malam, suhunya akan berbeda-beda. Hal ini yang membuat tubuh anak mudah sakit, apalagi jika kondisi imunnya sedang menurun.

Dijelaskan dr. Ardi bahwa dalam kondisi krisis iklim, banyak virus berkeliaran di udara. Meskipun pandemi Covid-19 sudah berakhir, namun bukan berarti virus-virus ikut berakhir.

Untuk itu, orang tua disarankan untuk terus konsisten menggunakan masker ketika beraktivitas. Selain itu, melengkapi imunitas anak menjadi bagian yang tak kalah penting agar si kecil tak mudah terjangkit penyakit.

“Jadi pake masker kalo lagi sakit, imunisasi dilengkapi. Kalo virus tuh khas banget, ada ribuan dan jutaan di udara, apalagi pas udaranya lagi kayak gini, banyak,” tuturnya.



Para orang tua juga diimbau untuk tidak panik berlebih dalam menangani kondisi ini dan hanya perlu memastikan anak cukup istirahat, mengkonsumsi makanan yang bergizi, dan batasi interaksi anak dengan orang yang sedang sakit.

“Jadi jangan panik, itu karena virus yang nanti nular sana sini. Solusinya pake masker tidur cukup, makan sehat, nggak usah ke mana-mana, nggak usah kumpul-kumpul sama yang sakit,” ujar dia.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Ampuh Meredakan...
Cara Ampuh Meredakan Batuk dan Pilek di Musim Hujan
Jangan Tunda! Deteksi...
Jangan Tunda! Deteksi Dini Autis Bisa Ubah Hidup Anak!
Sarwendah Pasrah Ada...
Sarwendah Pasrah Ada Kista di Batang Otaknya: Kalau Operasi Risikonya 50-50
Pesta Explorasa Promina,...
Pesta Explorasa Promina, Serunya Dukung Anak Banyak Bisanya
Komitmen Sehatkan Anak...
Komitmen Sehatkan Anak Indonesia, PrimaKu Lakukan Kolaborasi dan Inovasi
6 Gejala Batuk yang...
6 Gejala Batuk yang Disebabkan Pneumonia dan Cara Mengobatinya
Minum Susu saat Sarapan...
Minum Susu saat Sarapan Penuhi Asupan Mikronutrien Anak Indonesia
Risiko Kalau Anak Skip...
Risiko Kalau Anak Skip Sarapan, Catat Asupan Apa Saja yang Wajib Dipenuhi!
Strategi Cegah Anak...
Strategi Cegah Anak Konsumsi Gula Reguler secara Berlebihan
Rekomendasi
Pemudik Keluhkan Lambannya...
Pemudik Keluhkan Lambannya Pelayanan di Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak
KNPI: Selamatkan Pertamina...
KNPI: Selamatkan Pertamina dari Cengkeraman Mafia Migas!
11 Prodi ITB Terbaik...
11 Prodi ITB Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Pilihan Teratas untuk SNBT
Berita Terkini
Disebut Ahmad Dhani...
Disebut Ahmad Dhani Nyolong Lagu Dewa 19, Judika Tegaskan Bukan Maling
21 menit yang lalu
Ahmad Dhani Sebut Ariel...
Ahmad Dhani Sebut Ariel NOAH Salah Pergaulan, Sindir Kebijakan Lagu Tanpa Izin
1 jam yang lalu
Ahmad Dhani Sentil Ariel...
Ahmad Dhani Sentil Ariel NOAH yang Izinkan Semua Orang Nyanyikan Lagunya Tanpa Izin: Sok Kaya!
2 jam yang lalu
Pangeran William Menyelamatkan...
Pangeran William Menyelamatkan Nyawa Harry dan Meghan Markle di AS
3 jam yang lalu
5 Trik Mengolah Daging...
5 Trik Mengolah Daging Sapi Empuk Anti Alot, Nomor 1 Gak Perlu Dicuci
4 jam yang lalu
Gwyneth Paltrow dan...
Gwyneth Paltrow dan Tracy Anderson Ejek Meghan Markle: Selamat Datang di Dapur yang Sebenarnya
5 jam yang lalu
Infografis
Gejala HMPV pada Anak,...
Gejala HMPV pada Anak, Penyakit yang Mewabah di China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved