Aghnia Punjabi Beberkan Profil Lengkap Pengasuh yang Siksa Anaknya

Sabtu, 30 Maret 2024 - 17:07 WIB
loading...
Aghnia Punjabi Beberkan...
Aghnia Punjabi terus meluapkan sakit hatinya atas kasus penganiayaan yang dialami sang putri, Jana Amira Priyanka. Foto/Instagram Aghnia Punjabi
A A A
JAKARTA - Aghnia Punjabi terus meluapkan sakit hatinya atas kasus penganiayaan yang dialami sang putri, Jana Amira Priyanka.

Selain mengungkapkan kronologi kasus penganiayaan tersebut, Aghnia juga mulai terang-terangan mengungkap latar belakang hingga profil pelaku yang tak lain merupakan pengasuh anaknya itu.

Profil tersebut dibagikan Aghnia lewat salah satu unggahan di story Instagramnya baru-baru ini. Dalam postingan itu ia secara gamblang menunjukkan CV milik pengasuh bernama depan Inda.



Melalui postingan tersebut, Aghnia juga ingin menegaskan bahwa sang pengasuh berasal dari agensi yang tak main-main.

“Ini CV nya bukan dari agency maen-maen sayang,” ujar Aghnia dalam keterangan postingan di akun Instagramnya, @emyaghnia, Sabtu (30/3/2024).

Dalam CV yang diunggah Aghnia terungkap bahwa pengasuh tersebut berasal dari Surabaya dan masih berusia 27 tahun. Ia sendiri berstatus sebagai seorang janda anak satu.
Aghnia Punjabi Beberkan Profil Lengkap Pengasuh yang Siksa Anaknya

Instagram

Pengasuh ini juga memiliki pengalaman kerja selama 4 tahun sebagai suster alias pengurus anak di dua tempat yang berbeda sebelumnya, yakni Surabaya dan Samarinda, Kalimantan Timur.

Disebutkan bahwa suster tersebut mengaku pernah punya pengalaman mengurus anak berusia satu tahunan hingga bocah berusia 6 tahun.



Sama seperti pengasuh anak pada umumnya, Inda juga memiliki sejumlah keahlian dalam mengurus anak. Mulai dari menemani anak bermain, memasak makanan anak, menyuapi makan anak, memandikan hingga menidurkan anak.

Namun sayang, dalam CCTV yang sempat diunggah Aghnia, terlihat jelas momen di mana pengasuh tersebut justru menyiksa anak Aghnia yang masih berusia 3 tahun selama satu jam lebih di kamar yang terkunci.

Akibat aksi penganiayaan tersebut, anak Aghnia sampai mengalami luka lebam di bagian salah satu matanya, hingga bocah tersebut harus melakukan perawatan di rumah sakit.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selebgram Isa Zega Pasrah...
Selebgram Isa Zega Pasrah Lebaran di Penjara: Gak Masalah
Kasus Codeblu Memanas!...
Kasus Codeblu Memanas! Tak Ada Kata Maaf Clairmont Tempuh Jalur Hukum, Kerugian Rp5 Miliar
Kronologi Selebgram...
Kronologi Selebgram Michelle Halim Diduga Doxing Anak di Bawah Umur, Netizen: Jahat Banget
Kronologi Selebgram...
Kronologi Selebgram Rizki Amelia Jadi Korban Penggelapan Dana Rp2,1 Miliar, Ditipu Karyawan Sendiri
Jadi Inspirasi Akademisi,...
Jadi Inspirasi Akademisi, Begini Perjalanan Salaki Reynaldo Joshua Selesaikan S3 di Korea Selatan
Jerome Polin Hitung...
Jerome Polin Hitung Uang Korupsi Pertamina, Bisa Bangun 193 Ribu Sekolah dan Kuliahi Jutaan Orang
Profil Dokter Richard...
Profil Dokter Richard Lee, Mulai Belajar Salat usai Jadi Mualaf
Tamara Tyasmara Bersyukur...
Tamara Tyasmara Bersyukur Banding Yudha Arfandi Ditolak: Aku Harap Tuntutannya Lebih dari 20 Tahun
Leony Susan Bagikan...
Leony Susan Bagikan Inspirasi Hidup Sehat Melalui Gym dan Konten Digital
Rekomendasi
Rekor Timnas Indonesia...
Rekor Timnas Indonesia vs Bahrain: Stadion GBK Saksi 2 Kemenangan Skuad Garuda
Ceroboh, AS Tak Sengaja...
Ceroboh, AS Tak Sengaja Bocorkan Rencana Perang Melawan Houthi kepada Wartawan
Lagi-lagi, Rudal Houthi...
Lagi-lagi, Rudal Houthi Serang Israel Membuat Jutaan Warga Zionis Berlarian
Berita Terkini
Bobon Santoso Soroti...
Bobon Santoso Soroti 2 Kejanggalan Konten Masak Willie Salim, Menu Buka Puasa Dimasak Jam 7 Malam
47 menit yang lalu
Perseteruan Ahmad Dhani...
Perseteruan Ahmad Dhani dan Ariel NOAH Memanas, Raffi Ahmad Singgung Pertemanan
1 jam yang lalu
Kate Middleton Jadi...
Kate Middleton Jadi Pembawa Kedamaian di Kerajaan Inggris
2 jam yang lalu
Gelar Rahasia Pangeran...
Gelar Rahasia Pangeran William yang Memberinya Kekayaan Rp24 Triliun
3 jam yang lalu
Isyana Sarasvasti Bakal...
Isyana Sarasvasti Bakal Meriahkan Laga Indonesia vs Bahrain di GBK
4 jam yang lalu
4 Artis Indonesia Mualaf...
4 Artis Indonesia Mualaf saat Ramadan 2025, Celine Evangelista Tergerak Hatinya Pelajari Islam
4 jam yang lalu
Infografis
8 Tanda Orang yang Mendapatkan...
8 Tanda Orang yang Mendapatkan Lailatul Qadar, Apa Saja?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved