Vaksin AstraZeneca Punya Efek Samping, Begini Kata Menkes Budi Gunadi Sadikin

Kamis, 02 Mei 2024 - 15:31 WIB
loading...
Vaksin AstraZeneca Punya...
Menkes Budi memberi tanggapan soal vaksin AstraZeneca yang memiliki efek samping. Foto/ the news minute
A A A
JAKARTA - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memberi tanggapan soal vaksin AstraZeneca yang terbukti memiliki efek samping.

Vaksin AstraZeneca terbukti memiliki efek samping langka yaitu thrombosis thrombocytopenia syndrome (TTS), di mana efek itu berpotensi menyebabkan pembekuan darah. Laporan ini diungkap dalam persidangan gugatan class action di Inggris.



Kabar ini langsung menyebar luas di masyarakat, termasuk di media sosial. Di X, kabar ini pertama kali tersiar pada Rabu (1/5/2024). Menkes Budi pun buka suara terkait hal ini.

Mengkes Budi mengatakan efek samping TTS sudah lama teridentifikasi di vaksin Covid-19 AstraZeneca. Pihak AstraZeneca juga sudah melakukan riset terkait itu.

"Ada memang dampak-dampaknya (dari vaksin itu), tapi minim sekali," kata Menkes Budi pada awak media, Kamis (2/5/2024).

"(Soal riset) Itu sudah lama risetnya. Sekarang tinggal lihat apabila dampaknya terjadi, itu harus ditangani. Tapi, sampai sekarang laporan ITAGI (Indonesia Technical Advisory Group of Immunization) belum ada dampak tersebut," ujar dia lagi.

Menurut dia, ITAGI punya tanggung jawab untuk memastikan, apakah vaksin yang beredar di Indonesia aman diberikan atau tidak. Lembaga itu juga mencatat semua hasil penelitian terkait vaksin-vaksin di Indonesia, termasuk efek sampingnya.

Efek samping TTS sendiri adalah kondisi langka, namun serius terkait dengan beberapa vaksin, termasuk produksi AstraZeneca. Seseorang yang kena TTS akan menderita pembekuan darah dan kadar trombositnya rendah.

Gejala umum apabila seseorang terkena TTS adalah sakit kepala parah, nyeri dada, penglihatan kabur, kesulitan berbicara, hingga sesak napas.



Di India, kasus TTS berdasarkan data KIPI negara tersebut menunjukkan bahwa kejadiannya sangat kecil, yaitu sekira 0,61 per sejuta dosis.

Itu jauh lebih rendah dibandingkan 4 kasus per juta yang dilaporkan regulator Inggris. German melaporkan, kasus TTS terjadi sepuluh kasus per sejuta dosis.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Klinik di Taiwan Kebanjiran...
Klinik di Taiwan Kebanjiran Permintaan Vaksinasi Flu usai Barbie Hsu Meninggal
AstraZeneca Indonesia...
AstraZeneca Indonesia Sabet Gelar Best Places to Work Ketiga Kalinya
Dukung Dekarbonisasi,...
Dukung Dekarbonisasi, AstraZeneca Luncurkan 500 Kendaraan Listrik untuk Sektor Kesehatan
Kemenkes Pastikan Informasi...
Kemenkes Pastikan Informasi Vaksin Mpox adalah Eksperimental Hoaks
Menkes Budi Buka Peluang...
Menkes Budi Buka Peluang Mediasi usai Dilaporkan ke Polisi soal Kematian Peserta PPDS Undip
AstraZeneca Indonesia...
AstraZeneca Indonesia Bersama KemenkoMarves dan Jawa Barat Tekankan Perlindungan Lingkungan dalam Indonesia Sustainability Forum 2024
Indonesia Siap Datangkan...
Indonesia Siap Datangkan 1.600 Dosis Vaksin Cacar Monyet dari Denmark
Menkes Ungkap Indonesia...
Menkes Ungkap Indonesia Sudah Punya Obat untuk Tangani Cacar Monyet
Menkes Ungkap Alasan...
Menkes Ungkap Alasan WHO Tingkatkan Status Cacar Monyet Menjadi Darurat Global
Rekomendasi
Adies Kadir Rekomendasikan...
Adies Kadir Rekomendasikan Peningkatan Status Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan
Iran dan Rusia Sepakati...
Iran dan Rusia Sepakati Pasokan Gas 55 Bcm dan Pendanaan Energi Nuklir
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
Berita Terkini
Netizen Heboh, Maroon...
Netizen Heboh, Maroon 5 dan Lisa BLACKPINK Kolaborasi Perdana di Lagu Priceless
7 menit yang lalu
MIUBaby Ukuran Jumbo...
MIUBaby Ukuran Jumbo Resmi Dirilis, Jawaban untuk Kebutuhan si Kecil
41 menit yang lalu
Dahsyatnya Weekend Siap...
Dahsyatnya Weekend Siap Mengguncang Alun-Alun Cibodas Bareng Trio Macan Hingga Idol Korea WHIB
2 jam yang lalu
TOP 10 MasterChef Indonesia...
TOP 10 MasterChef Indonesia Season 12 Siap Hadirkan Tantangan Menantang, Menguji Ketelitian dan Kecepatan Para Kontestan!
2 jam yang lalu
Gober Parijs Van Java:...
Gober Parijs Van Java: Karya Terbaru Penulis Preman Pensiun Segera Tayang Hanya di RCTI!
3 jam yang lalu
Konten Positif yang...
Konten Positif yang Menghibur, Kunci Sukses di Media Sosial
4 jam yang lalu
Infografis
3 Efek Perang Dunia...
3 Efek Perang Dunia III dengan Nuklir terhadap Lingkungan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved