Irwan Chandra Terpuruk usai Cerai, Sadar saat Ingat Tuhan

Kamis, 16 Mei 2024 - 11:09 WIB
loading...
Irwan Chandra Terpuruk...
Irwan Chandra terpuruk usai bercerai dengan Monique Oktaviani pada 2012. Dia mengalami sepi job dan jatuh sakit. Foto/ YouTube
A A A
JAKARTA - Aktor dan model Irwan Chandra mengaku terpuruk usai bercerai dengan Monique Oktaviani pada 2012. Kehidupannya saat ini pun semakin terpuruk akibat sepi job dan jatuh sakit.

Irwan Chandra mengaku ketika rumah tangganya hancur, dia kehilangan semangat bekerja hingga tidak ada kontrak panjang dalam sinetron atau film yang dia bintangi.



"Kena goncangan sebenarnya, pada titik, di mana saya itu, mental saya jatuh waktu saya bercerai. Saya nggak bisa bangkit ya, saya kayak mayat hidup jadi saya kayak kerja, syuting, tapi nggak ada nyawanya, makanya saya syuting itu nggak panjang-panjang karena mungkin nyawa saya udah nggak ada," jelas Irwan Chandra dikutip dari Kanal YouTube Melaney Ricardo, Kamis (16/5/2024).

Sementara, berbeda ketika dia masih menjadi pasangan suami istri. Dia dan Monique atau akrab disiapa Moa memiliki hidup yang terasa bahagia dan menyenangkan.

"Beda dengan waktu saya sebelum bercerai ya, saya kerja, saya syuting laga segala macam itu ada nyawanya," kata dia.



Sebagai Nasrani, Irwan pun memilih mendekatkan diri dengan Tuhan dengan memperbanyak ibadah. Dia pun sadar, jika hidup tak melulu bicara soal pernikahan, namun banyak tujuan lain yang harus dicapai.

"Waktu saya bercerai, bisa bangkit lagi, itu waktu saya balik ke Tuhan, pelayanan, semangat saya mulai balik lagi. Jadi tujuan hidup saya bukan buat pernikahan, makanya saya banyak pelayanan di gereja," ujar dia.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Meghan Markle Sebut...
Meghan Markle Sebut Pangeran Harry sebagai Beban
Raja Charles Ternyata...
Raja Charles Ternyata Tak Suka Kepribadian Putri Diana, Jadi Penyebab Cerai?
Cerita Komedian Nunung...
Cerita Komedian Nunung Sakit Hati pada Anak, Tidak Diperhatikan saat Kesulitan Ekonomi
Diisukan Cerai, Barack...
Diisukan Cerai, Barack Obama Bersiap Memulai Karier Akting
Meghan Markle Makin...
Meghan Markle Makin Sibuk Bisnis, Pangeran Harry Frustasi dan Menyesal
Barack Obama dan Michelle...
Barack Obama dan Michelle Diam-diam Membagi Kekayaan, Disebut Bakal Umumkan Perceraian secara Terbuka
Bikin Iri! MS GLOW Ajak...
Bikin Iri! MS GLOW Ajak 100 Elite Glowbal Jalan-jalan ke Spanyol, Ada Nagita Slavina
Barack Obama dan Michelle...
Barack Obama dan Michelle Dikabarkan Sedang Persiapkan Perceraian, Sudah Hidup Terpisah
Cerita Sharon Stone...
Cerita Sharon Stone Berjuang Melawan Stroke, Diceraikan Suami hingga Jatuh Miskin
Rekomendasi
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Sejarah dan Asal Mula...
Sejarah dan Asal Mula Perayaan Idulfitri
3 Anggota NATO Sangat...
3 Anggota NATO Sangat Takut jika Ukraina dan Rusia Sepakati Gencatan Senjata
Berita Terkini
Tradisi Unik Lebaran...
Tradisi Unik Lebaran di Dunia, Wanita India Beli Perhiasan Baru
33 menit yang lalu
Rekomendasi 4 Film Bertema...
Rekomendasi 4 Film Bertema Keluarga yang Bikin Lebaran Lebih Hangat dan Bermakna
1 jam yang lalu
Jennifer Coppen Klarifikasi...
Jennifer Coppen Klarifikasi Kedekatannya dengan Justin Hubner, Tegaskan Masih Cinta Dali Wassink
2 jam yang lalu
Kim Soo Hyun Tepis Isu...
Kim Soo Hyun Tepis Isu Pacaran dengan Kim Sae Ron hingga Menangis
2 jam yang lalu
Batas Aman Makan Kue...
Batas Aman Makan Kue Lebaran Biar Berat Badan Tidak Naik, Jangan Lebih dari 5 Keping
3 jam yang lalu
Rayakan Lebaran dengan...
Rayakan Lebaran dengan Wisata Alam, Kuliner, dan Belanja di PIK!
4 jam yang lalu
Infografis
33 Orang Tewas saat...
33 Orang Tewas saat Tornado Dahsyat Sapu Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved