Penyebar Video Security Plaza Indonesia yang Pukul Anjing Pelacak Minta Maaf

Sabtu, 08 Juni 2024 - 16:00 WIB
loading...
Penyebar Video Security Plaza Indonesia yang Pukul Anjing Pelacak Minta Maaf
Viral di media sosial video yang memperlihatkan seorang security Plaza Indonesia memukul anjing pelacak bernama Fay. Aksinya membuat masyarakat geram. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Viral di media sosial video yang memperlihatkan seorang security Plaza Indonesia memukul anjing pelacak bernama Fay. Aksinya membuat masyarakat, khususnya para pencinta hewan, geram hingga menuntut mal tersebut mengambil tindakan tegas.

Akhirnya, security tersebut dipecat dari pekerjaannya dengan cara memutus kontrak kerja antara Plaza Indonesia dengan dirinya. Tapi, banyak yang tak setuju dengan hal tersebut, terutama video dari sisi berbeda memberikan fakta baru.

Di mana video rekaman CCTV memperlihatkan security yang meng-handle anjing menyelamatkan kucing yang digigit anjing milik K9 tersebut. Kuatnya gigitan membuat sang petugas keamanan memberikan pukulan dengan harness.

Setelah mendapat satu pukulan, akhirnya anak kucing tersebut terlepas dari gigitan anjing dan terlihat lemas. Akhirnya security itu membawa Fay menjauh dari anak kucing tersebut agar tidak melakukan serangan lagi.





Akun X @moonchildfams, sebagai pengunggah pertama video security memukul anjing pelacak ini pun meminta maaf. Bahkan, ia mengaku siap bertemu dengan pihak Plaza Indonesia untuk meminta maaf atas kegaduhan yang dibuatnya.

“Selamat Malam. Saya pemilik akun Moonchildfams yang membuat viral video security di Plaza Indonesia. Saya ingin meminta maaf atas kesalahan yang saya buat karena tidak melihat dari sisi lain dari Aksi yang dilakukan security tersebut," bunyi pernyataan @moonchildfams.

"Untuk diketahui, video saya ambil dari Instagram kak Marlene dan memposting di sini karena ini adalah akun hewan saya. Mohon maaf atas kesalahan saya. Dan saya akan mencoba menghubungi kak Doni Herdaru untuk dibantu bertemu dengan security Plaza Indonesia untuk meminta maaf langsung atas kegaduhan yang telah saya buat," sambungnya.

Setelah menyampaikan permintaan maaf, pemilik akun @moonchildfams mencoba membela diri dengan membandingkan video yang dibagikannya dengan CCTV. Menurutnya, itu berada di lokasi dan waktu yang berbeda karena tidak menunjukkan waktu dan tanggal pada video tersebut.

Baca Juga: Kegeraman Robby Purba Lihat Security Mal Pukul Anjing Pelacak Viral: Sakit Hati Banget

Dalam narasinya, ia menjelaskan bahwa pukulan yang diberikan kepada anjing pelacak tersebut dilakukan di tempat berbeda ketika Fay menggigit kucing. Menurutnya, pukulan tersebut tidak akan dimengerti oleh anjing.

Namun setelah ditelusuri, akun @moonchildfams menghilang dari X. Belum diketahui penyebab hilangnya akun tersebut, apakah ditutup oleh sang pemilik atau ditutup oleh penyedia platform atas banyaknya laporan yang masuk.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2526 seconds (0.1#10.140)
pixels