Sumber Kekayaan Anant Ambani, Putra Orang Terkaya Asia yang Beri Hadiah Groomsman Jam Tangan Rp3 M

Kamis, 18 Juli 2024 - 04:40 WIB
loading...
Sumber Kekayaan Anant...
Sumber kekayaan Anant Ambani menarik diketahui. Ia adalah putra bungsu konglomerat India sekaligus orang terkaya di Asia saat ini, Mukesh Ambani. Foto/Instagram @viralbhayani
A A A
JAKARTA - Sumber kekayaan Anant Ambani menarik diketahui. Ia adalah putra bungsu konglomerat India sekaligus orang terkaya di Asia saat ini, Mukesh Ambani.

Beberapa waktu lalu, Anant baru saja menggelar pesta pernikahan dengan Radhika Merchant. Acara tersebut berlangsung dengan mewah, termasuk mendatangkan sederet artis Hollywood hingga memberi hadiah mahal kepada tamu undangan.

Menurut laporan Women’s Wear Daily, Anant dalam salah satu bentuk hadiahnya memberikan jam tangan untuk groomsmen berupa Audemars Piguet Rose Gold senilai USD200 ribu atau setara Rp3,2 miliar.



Terlepas dari kemewahan pesta pernikahannya, sebagian orang mungkin penasaran dengan sumber kekayaan Anant Ambani. Berikut ini ulasannya sebagaimana diolah dari berbagai sumber, Rabu (17/7/2024).

Sumber Kekayaan Anant Ambani

1. Bisnis Keluarga

Sedikit dijelaskan di atas, Anant Ambani adalah putra bungsu dari konglomerat India yang menjadi pemimpin Reliance Industries, Mukesh Ambani. Maka dari itu, tak berlebihan rasanya jika menyebut sebagian besar kekayaan Anant berasal dari kekayaan sang ayah tersebut.

Kendati begitu, bukan berarti Anant hanya berpangku tangan. Sebelumnya, ia sudah banyak terlibat peran dalam perusahaan Reliance. Misalnya, menjadi direktur bisnis energi Reliance. Pada kontribusinya, ia bahkan mempelopori operasi energi hijau dengan tujuan menjadikan perusahaan Net Carbon Zero pada 2035.

Selain itu, Anant juga disebutkan menjadi direktur perusahaan teknologi multinasional Jio Platforms. Perusahaan tersebut merupakan salah satu anak perusahaan Reliance.

2. Kepemilikan Klub Olahraga

Faktor lain yang berkontribusi terhadap kekayaan Anant Ambani adalah kepemilikan tim Liga Premier India, Mumbai Indians. Klub tersebut merupakan salah satu tim kriket tersukses di liga.

Mumbai Indians dimiliki Reliance Industries. Pada operasinya, Anant juga aktif terlibat dalam pengelolaannya.


3. Bisnis Lain

Kemudian, Anant juga memiliki kolaborasi bisnis lain. Mengutip FinancialExpress, contohnya adalah proyek hotel mewah Anantvilas yang terletak di Kompleks Bandra Kurla, Mumbai.

Proyek itu menjadi usaha kolaboratif antara Reliance Industries (RIL) dan Maker Group. Adapun nama hotel, Anantvilas, disematkan guna menghormati kontribusi dan keterkaitan Anant Ambani dengan proyek tersebut.

Itulah beberapa sumber kekayaan yang dimiliki Anant Ambani, putra orang terkaya di Asia yang beri hadiah Groomsman jam tangan senilai Rp3 miliar.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Barang Termahal Milik...
3 Barang Termahal Milik Raja Charles, Jam Tangan Patek Philippe Seharga Rp2,4 Miliar
4 Sumber Kekayaan Codeblu,...
4 Sumber Kekayaan Codeblu, Diduga Peras Pengusaha Kuliner
7 Gen Z Terkaya di Dunia,...
7 Gen Z Terkaya di Dunia, Umur 19 Tahun Hartanya Rp76 Triliun
Daftar Anak Terkaya...
Daftar Anak Terkaya di Dunia, Putri Charlotte dan Pangeran George Masuk 10 Besar
Putri Charlotte Jadi...
Putri Charlotte Jadi Anak Terkaya di Dunia dengan Harta Rp79 Triliun
5 Sumber Kekayaan Gus...
5 Sumber Kekayaan Gus Miftah, Utusan Khusus Presiden yang Mengolok-olok Pedagang Es Teh
Viral! Cewek Iseng Ajak...
Viral! Cewek Iseng Ajak Teman Nikah jika Umur 26 Masih Jomblo, Ternyata Beneran ke Pelaminan
10 Sumber Kekayaan Raja...
10 Sumber Kekayaan Raja Charles III Selain Gaji, Perusahaan hingga Properti
6 Sumber Kekayaan Song...
6 Sumber Kekayaan Song Hye Kyo, Aktris Papan Atas Korea Selatan yang Ternyata Piawai Berbisnis
Rekomendasi
Puan Tegaskan DPR Belum...
Puan Tegaskan DPR Belum Terima Surpres RUU Polri
Pasukan Israel Kepung...
Pasukan Israel Kepung 50.000 Warga Palestina di Rafah, Pengungsi yang Terluka Berdarah hingga Tewas
Anak Bos Rental Mobil...
Anak Bos Rental Mobil Belum Bisa Maafkan Pembunuh Ayahnya: Kami Masih Sakit Hati
Berita Terkini
RCTI+ Gelar Nobar Timnas...
RCTI+ Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain di La Piazza, Suporter Mulai Padati Lokasi
8 menit yang lalu
Meghan Markle Sebut...
Meghan Markle Sebut Pangeran Harry sebagai Beban
47 menit yang lalu
Hidup di Bawah Tekanan,...
Hidup di Bawah Tekanan, Bianca Censori Takut Cerai dengan Kanye West
1 jam yang lalu
3 Potret Bibe Cheriva,...
3 Potret Bibe Cheriva, Pacar Thom Haye yang Jarang Tersorot Kamera
2 jam yang lalu
Rayakan HUT ke-8, Bolt...
Rayakan HUT ke-8, Bolt Berhasil Pecahkan Rekor Muri
2 jam yang lalu
Inilah Arti dan Cara...
Inilah Arti dan Cara Membuat Tren Velocity yang Viral di Tiktok
2 jam yang lalu
Infografis
Hartanya Melebihi Zuckerberg,...
Hartanya Melebihi Zuckerberg, Gautam Adani Orang Terkaya Asia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved