79 Merdeka Belanja Program Spesial AEON Mall Sentul City untuk Meriahkan Agustus

Minggu, 11 Agustus 2024 - 02:30 WIB
loading...
A A A
Seluruh penyedia kuliner dalam kegiatan ini telah dikurasi dengan baik oleh penyelenggara, sebagai upaya dalam menjamin rasa dan mutu atas produk-produk yang dihadirkan.

AEON MALL Sentul City, yang tergabung dalam Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), juga menggelar program undian berhadiah, "Big Shop Big Win", dengan hadiah utama satu unit Wuling Airev pada 1–18 Agustus 2024. Dengan menukarkan setruk belanja dengan minimal Rp100.000, maka pengunjung berkesempatan untuk mengikuti program undian ini.

"Untuk memeriahkan bulan kemerdekaan Indonesia, kami ikut serta dalam program undian yang dilaksanakan serentak dilebih dari 350 pusat perbelanjaan se-Indonesia yang tergabung dalam APPBI. Harapan kami dapat meningkatkan daya beli para pengunjung melalui program undian ini," papar Bayu.

Hadiah lainnya yang akan diundi adalah satu unit ponsel pintar iPhone 15 dan ratusan ribu voucer belanja MAP. Pengundian akan dilakukan secara luring pada 19 Agustus 2024 di salah satu pusat perbelanjaan di kawasan Cibubur.

(dra)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2274 seconds (0.1#10.140)