Puji Undip Diduga Lakukan Penipuan, Donasi Rp40 Juta untuk Bayar UKT Malah Dipakai Beli iPhone dan Dugem

Selasa, 03 September 2024 - 21:00 WIB
loading...
Puji Undip Diduga Lakukan...
Puji Cipta Pertiwi, mahasiswi Undip menjadi sorotan setelah diduga melakukan penipuan donasi. Dugaan ini dari unggahannya di X yang mengaku gagal membayar UKT. Foto/X @perfancis
A A A
JAKARTA - Nama Puji Cipta Pertiwi , mahasiswi Undip (Universitas Diponogoro) tengah menjadi sorotan setelah diduga melakukan penipuan donasi . Dugaan ini berawal dari unggahannya di X yang mengaku gagal membayar UKT (Uang Kuliah Tunggal).

Melalui akun X pribadinya, @filosiofi, Puji mengatakan bahwa sang ayah menjadi korban penipuan rekan bisnisnya sehingga membuatnya tidak bisa melanjutkan kuliah di Undip . Untuk meyakinkan netizen tentang ceritanya, ia pun menyertakan tangkapan layar pesan dari sang ayah.

"Bapak gue kena tipu rekan bisnisnya. Nggak pernah nyangka abis salat subuh bakal dapet pesan kayak gini. Biggest heartbreak. Jahat banget yang nipu bapak gue," tulis Puji dikutip dari akun X @filosiofi, Selasa (3/9/2024).

"Gue sudah 133 SKS tapi akhirnya nggak bisa lanjut kuliah. Gue dendam sama lo. Cita-cita gue ilang," tambahnya.

Puji Undip Diduga Lakukan Penipuan, Donasi Rp40 Juta untuk Bayar UKT Malah Dipakai Beli iPhone dan Dugem

Foto/X @perfancis



Puji Undip Diduga Lakukan Penipuan, Donasi Rp40 Juta untuk Bayar UKT Malah Dipakai Beli iPhone dan Dugem

Foto/X @tanyarlfes

Unggahan Puji ini pun langsung viral. Bahkan banyak netizen yang memberikan donasi dengan mengirimkan sejumlah uang untuk membantunya membayar SKS agar tetap bisa melanjutkan kuliah di Undip.

Namun, akun X @schwxxn mengungkap bahwa Puji telah melakukan penipuan donasi yang jumlahnya hingga Rp40 juta. Pemilik akun itu mengungkap dirinya menjadi salah satu korban yang ikut memberikan donasi.

Bahkan, ditemukan bukti transfer dari banyak orang yang masuk ke rekening Puji. Tak tanggung-tanggung, salah satu donatur mengirim uang dalam jumlah fantastis yakni Rp9,5 juta.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2044 seconds (0.1#10.140)