Anggun Siap Konser di Malam Tahun Baru di Bali

Sabtu, 30 November 2024 - 07:22 WIB
loading...
Anggun Siap Konser di...
Anggun memilih menggelar konser di Malam Tahun Baru di Bali. Foto/ ist
A A A
SANUR– Anggun C Sasmi memilih menggelar konser yang penuh kehangatan di Malam Tahun Baru, tepatnya di The Meru Sanur dan Bali Beach Hotel, The Heritage Collection.

Pada penampilan yang dinanti-nantikan ini, Anggun akan berbagi kisah perjalanan inspiratifnya sebagai artis global. Ini akan menjadi momen yang ditunggu penggemarnya, di mana mereka akan mendengarkan langsung dari sang artis.

Anggun yang dikenal dengan suara merdu dan karyanya yang hits di dunia ini pun akan membawakan tembang terbaiknya di Malam Tahun Baru lewat tajuk ‘Wave of Glamour.’

Anggun yang menjanjikan pengalaman tidak terlupakan ini siap memadukan pesona glamornya dengan keindahan budaya Bali yang penuh warna.

Perayaan malam Tahun Baru akan mempertemukan tamu dari berbagai belahan dunia dalam satu malam yang dipenuhi dengan musik, kemewahan dan pesta pora.

Perayaan akan mencakup gala dinner, live entertainment dan penampilan Anggun, yang akan membawa para tamu pada pengalaman spektakuler yang menggugah hati, menyongsong awal 2025 dengan penuh kegembiraan tanpa batas.

“Kami sangat senang menghadirkan Anggun di The Meru Sanur dan Hotel Bali Beach, The Heritage Collection untuk perayaan berkesan ini. Musik dan pesona pribadinya akan menjadikan malam tahun baru para tamu kami luar biasa,” kata Ed Brea, General Manager di The Meru Sanur dan Hotel Bali Beach, The Heritage Collection.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1859 seconds (0.1#10.140)