Chef Juna Lepeh Bebek Bikinan Audrey, Jerry Bikin Nasi Seperti Kretek

Sabtu, 21 November 2020 - 18:33 WIB
loading...
Chef Juna Lepeh Bebek Bikinan Audrey, Jerry Bikin Nasi Seperti Kretek
Audrey memasak daging bebek dengan nasi kecombrang saat menerima tantangan pertama Masterchef Indonesia Season 7, Sabtu (21/11). Sayang, dilepeh Chef Juna. Foto/RCTI.
A A A
JAKARTA - Audrey memasak daging bebek dengan nasi kecombrang saat menerima tantangan pertama Masterchef Indonesia Season 7, Sabtu (21/11).

Alih-alih menyajikan masakan yang istimewa dengan rasa yang enak, Chef Juna justru melepeh bebek buatan Audrey. (Baca juga: Bikin Kesalahan, Masakan Clava Berubah Jadi Manis )

Chef Juna mengatakan bahwa Audrey salah menggunakan jenis bebek. Selain itu, teknik memasak yang salah membuat daging bebek terasa sangat amis. Seharusnya, dada bebek import seperti yang digunakan Audrey seharusnya dimasak dengan pelengkap lainnya seperti saus.

"Dapet garam semua, bebeknya amis. Menurut saya, duck breast import sayang dimasak seperti ini, hanya lada, garam dan pan seared. Biasanya duck breast ada semacam sausnya," kata Chef Juna.

"Karena kalau tidak seperti yang saya dapat, begitu masuk mulut itu hanya duck fat yang didapat. Jus dari duck jadi terasa amis. Konsepnya bagus tapi bebek yang dipake salah," lanjutnya.

Selain Audrey, Jerry juga gagal memuaskan juri. Memasak spices yogurt chicken, nasi buatan Jerry dinilai seperti kretek karena terlalu banyak menggunakan cengkeh. Padahal, secara penampilan dan penyajian, Jerry membuat masakan yang sangat menarik.

"Dari awal dateng penampilannya menarik. Ayamnya very good, bumbunya enak, yogurt, rempahnya dapet. Di sini nasinya cuma narohnya cengkehnya seperti banyak banget," kritik Chef Renata.

"Jadinya kaya hampir kretek, ada bau yang kurang sedap. Sangat disayangkan. Ini sebenarnya enak," sambungnya.

Keseruan Masterchef Indonesia Season 7, masih berlangsung. Pada tantangan pertama, sebanyak tujuh peserta yang tersisa ditantang limited utensil challenge. Jika ditantangan sebelumnya belajar manajemen waktu, sekarang peserta harus belajar manajemen peralatan masak. (Baca juga: Jin BTS Persembahkan Lagu Telepathy untuk ARMY Mengatasi Covid-19 )

Peserta diuji keahlian utensil mereka dan harus berkreasi menggunakan peralatan terbatas yang sudah diberikan di meja masing-masing. Mereka bebas memasak apa saja dan bisa berbelanja ke dapur, namun hanya boleh menggunakan peralatan di meja.

Tantangan kali ini dimenangkan oleh Nindi. Pepes Tuna buatan peserta 23 tahun ini berhasil membuatnya menjadi pemenang kelima kalinya. Tidak hanya sekedar menang, Nindi juga berhak menerima hadiah seperangkat alat masak.
(tdy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1740 seconds (0.1#10.140)