Tak Ingin Kecewakan Indonesia, Raffi Ahmad Janji Lebih Aware Protokol Kesehatan

Kamis, 14 Januari 2021 - 14:20 WIB
loading...
Tak Ingin Kecewakan...
Raffi Ahmad. Foto/IG @raffinagita1717
A A A
JAKARTA - Raffi Ahmad berjanji akan lebih baik dan sadar untuk menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19. Hal ini terkait viralnya foto Raffi tanpa menggunakan masker dan berkumpul setelah menerima vaksin COVID-19 di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (13/1).

Raffi menyampaikan ini melalui video permohonan maaf yang diposting di Instagram pribadinya, @raffinagita1717, Kamis (14/1).



"Ke depannya pun saya ingin lebih baik untuk kita, untuk saya, untuk semuanya karena apapun 3M, memakai masker, mencuci tangan, menjauhi kerumunan itu adalah salah satu yang terbaik untuk kita semuanya," kata Raffi dalam video berdurasi singkat itu.

"Untuk ke depannya, saya pribadi akan lebih aware lagi dalam apapun di manapun saya berada," sambungnya.

Di sisi lain, Raffi berterima kasih sudah dipercaya oleh pemerintah menjadi salah satu artis yang mewakili milenial untuk disuntik vaksin COVID-19 perdana bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta.

Oleh karena itu, tidak ingin mengecewakan banyak pihak yang sudah memberikan kepercayaan kepadanya, pria 33 tahun ini meminta maaf kepada Presiden Jokowi dan masyarakat Indonesia terkait kejadian tersebut.

"Saya tidak ingin mengecewakan banyak pihak. Apalagi kemarin, saya alhamdulillah sekali, saya beruntung banget mendapatkan kesempatan divaksin yang pertama. Maka dari itu permintaan maaf dari saya untuk masyarakat Indonesia untuk Pak Presiden, untuk semuanya yang kemarin sudah mempercayai saya. Mohon maaf sekali lagi," ujar Raffi.

Seperti diberitakan sebelumnya, setelah menerima vaksin COVID-19 perdana, Raffi terlihat nongkrong bersama Nagita Slavina, Gading Marten, dan pembalap mobil Sean Galael. Dari foto yang beredar, baik Raffi maupun para sahabatnya itu terlihat tidak menggunakan masker atau faceshield.

Sontak apa yang dilakukan ayah Rafathar Malik Ahmad ini menuai kritik keras. Banyak yang menilai, tidak seharusnya Raffi setelah menerima vaksin COVID-19 keluyuran tanpa menerapkan protokol kesehatan. Salah satu kritik disampaikan oleh mantan artis cilik, Sherina Munaf.



Melalui media sosialnya, istri aktor Baskara Mahendra itu mengatakan, Raffi dipilih untuk menerima vaksin COVID-19 perdana karena memiliki jumlah pengikut yang banyak. Karena itu, seharusnya Raffi dapat mengedukasi pengikutnya dengan memberikan contoh yang baik.

"Halo Raffi Ahmad, setelah divaksin bukan berarti keluyuran rame2 dong. Anda dipilih jatah awal2 vaksin karena followers banyak. Dengan alasan yang sama, tolong berikutnya konsisten beri contoh yang baik. Please you can do better than this. Your followers are counting on you," tulis Sherina.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Raffi Ahmad Doakan Ruben...
Raffi Ahmad Doakan Ruben Onsu yang Mualaf: Semoga Keberkahan Selalu Menyertai
Raffi Ahmad dan Nagita...
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Hadiri Open House Prabowo di Istana Negara
Raffi Ahmad Mudik ke...
Raffi Ahmad Mudik ke Bandung Naik Bus: Lebih Aman dan Nyaman
Nagita Slavina Menangis...
Nagita Slavina Menangis Minta Maaf ke Rafathar Gegara Terlahir sebagai Anak Artis
Girang Timnas Indonesia...
Girang Timnas Indonesia Menang, Raffi Ahmad Peluk Erick Thohir
Raffi Ahmad Disemprot...
Raffi Ahmad Disemprot MUI Buntut Jadikan Janda sebagai Candaan, Langsung Minta Maaf
Perseteruan Ahmad Dhani...
Perseteruan Ahmad Dhani dan Ariel NOAH Memanas, Raffi Ahmad Singgung Pertemanan
Raffi Ahmad Diinfus,...
Raffi Ahmad Diinfus, Sakit Apa?
Raffi Ahmad Tidak Ambil...
Raffi Ahmad Tidak Ambil Acara Sahur, Fokus pada Kesehatan dan Keluarga
Rekomendasi
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Megawati Tulis Surat...
Megawati Tulis Surat Dukacita atas Wafatnya Paus Fransiskus
Urutan Salat Malam Lengkap...
Urutan Salat Malam Lengkap Beserta Keutamaannya
Berita Terkini
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
7 menit yang lalu
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
26 menit yang lalu
Kolaborasi Memukau Yovie...
Kolaborasi Memukau Yovie Widianto x TOP 5 di Spektakuler Show 10 Indonesian Idol XIII!
1 jam yang lalu
Kristen Stewart dan...
Kristen Stewart dan Dylan Meyer Resmi Menikah, Acara Digelar Tertutup
2 jam yang lalu
Tenny Tap Ungkap Fakta...
Tenny Tap Ungkap Fakta Kelam Seorang Bangsawan Elizabeth Bathory
2 jam yang lalu
Kisah Nyata yang Diluar...
Kisah Nyata yang Diluar Nalar! Tenny Tap Ungkap Misteri Arwah Teresita Basa
3 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved