Cerita Rayn Wijaya Terlibat Cinta Segi Empat dengan Amanda Rawles dalam Skripsick

Rabu, 27 Januari 2021 - 17:17 WIB
loading...
Cerita Rayn Wijaya Terlibat Cinta Segi Empat dengan Amanda Rawles dalam Skripsick
Rayn Wijaya akan membintangi original series terbaru Vision+, ‘Skripsick’. Foto/Vision Plus
A A A
JAKARTA - Rayn Wijaya menjadi salah satu aktor yang membintangi original series terbaru Vision+ , ‘Skripsick’. Judul ini menjadi satu series drama komedi pertama bagi Rayn yang lebih sering bermain dalam film serta sinetron drama percintaan.

Di series ini, Rayn akan beradu akting dengan Tommy Lim yang berperan sebagai Chara, kemudian Amanda Rawles sebagai Bunga, dan Susan Sameh sebagai Lathi. Sedangkan Rayn sendiri memerankan karakter Mr Ganteng.



“Aku di sini berperan sebagai Mr. Ganteng. Dia ini karakternya tuh pintar dan nanti dia juga akan menjadi Asdos (asisten dosen),” kata aktor 25 tahun itu, saat ditemui media di kawasan Kebon Sirih, Jakarta, Selasa (26/1).

Memerankan karakter Mr Ganteng yang rupawan dan pintar, Rayn mengaku terlibat cinta segi empat dengan Amanda Rawles, Susan Sameh, dan Tommy Lim dalam series ini.

“Di series ini, dia (Mr Ganteng) suka sama Bunga, yang diperankan Amanda Rawles. Nah, nanti terjadilah cinta segi empat antara aku, Bunga, Chara (Tommy Lim), sama Lathi (Susan Sameh),” kata Rayn.

Bermain di series drama komedi pertama, Rayn mengaku mempunyai tantangan tersendiri. Salah satunya menjadi lucu dan garing sekaligus.

“Aku pribadi sih kan nggak pernah main drama komedi yang absurd gini, tapi di sini aku harus meranin komedi yang absurd banget. Menjadi garing, tapi lucu dan bikin orang ketawa, itu susah sih,” ucap Rayn.



Selain Rayn Wijaya, Tommy Lim, Amanda Rawles, dan Susan Sameh, 'Skripsick' juga dibintangi oleh Dedy Muzamil, Mike Lucock, Tanta Ginting, Niniek Arum, Gabriella Eka, Malida Dinda, serta Cemen. Original series ‘Skripsick’ bisa disaksikan secara eksklusif di aplikasi Vision+ mulai 29 Januari 2021.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1978 seconds (0.1#10.140)